Lihat ke Halaman Asli

Kompas.com

TERVERIFIKASI

Kompas.com

Kelanjutan Konflik Istri dan Mantan Daus Mini soal Tes DNA terhadap Buah Hati

Diperbarui: 26 Februari 2021   08:03

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ketua Umum Komnas Anak, Arist Merdeka Sirait dan mantan istri Daus Mini, Yunita Lestari di Komnas Anak, Jakarta Timur, Kamis (25/2/2021).

JAKARTA, KOMPAS.com - Mantan istri komedian Daus Mini, Yunita Lestari, menyambangi Komisi Nasional Perlindungan Anak, Jakarta Timur, Kamis (25/2/2021).

Dia bermaksud mengadukan tindakan istri Daus Mini, Shelvie Hana Wijaya, yang meminta Yunita untuk melakukan tes DNA terhadap buah hatinya.

Untuk diketahui, permasalahan ini diawali oleh Shelvie mengungkap keberatannya Yunita selalu meminta biaya kepada Daus untuk keperluan anak.

Baca juga: 3 Fakta Perseteruan Daus Mini dan Mantan Istri

Dia mencurigai anaknya dijadikan tameng agar Yunita bisa mendapatkan uang dari Daus meski keduanya telah bercerai.

Yunita membantah dan menegaskan hal itu merupakan murni untuk keperluan buah hati.

Secara tiba-tiba, Yunita mengaku segala akses komunikasi kepada Daus Mini terblokir dan menyebut mantan suaminya itu sudah tidak lagi menafkahi anak sejak September 2020.

Baca juga: Istri Minta Tes DNA Anak, Ini Komentar Daus Mini

Keduanya sempat cekcok di media sosial hingga akhirnya Shelvie menantang Yunita untuk melakukan tes DNA terhadap buah hatinya untuk membuktikan anak itu merupakan darah-daging Daus Mini atau tidak.

Berikut ini rangkuman hasil pertemuan Yunita dengan Komnas Anak.

1. Tak perlu tes DNA

Ketua Umum Komisi Perlindungan Anak, Arist Merdeka Sirait mengatakan Yunita tidak perlu melakukan tes DNA terhadap anaknya.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline