Lihat ke Halaman Asli

Kompas.com

TERVERIFIKASI

Kompas.com

Ferry Maryadi Pernah Gagal Casting Penyiar Radio karena Logat

Diperbarui: 7 Februari 2021   08:04

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ferry Maryadi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kentalnya logat Sunda dalam ucapan-ucapan artis peran Ferry Maryadi sempat membuatnya gagal menjadi seorang penyiar radio.

Pada tahun 1992, Ferry Maryadi sempat mencoba mengembangkan sayapnya ke dunia radio.

Ia pun mengikuti casting sebuah stasiun radio untuk menjadi penyiarnya dan gagal karena logat Sundanya yang kental.

"Pernah jadi boomerang waktu awal-awal pindah ke Jakarta. Tahun 1992 pernah melamar ke sebuah radio, karena gue pernah pengin jadi penyiar radio," kata Ferry dalam acara Ngobrak Gofar Hilman, Jumat (5/2/2021).

Baca juga: Andre Taulany Ungkap Peran Ferry Maryadi di The Prediksi

"Enggak lulus euy gara-gara logat Sunda aing," lanjutnya.

Padahal, dalam kesehariannya Ferry Maryadi memang kerap menggunakan Bahasa Sunda.

Logat Sunda itu memang sudah melekat di dirinya dari sebelum menjadi model di industri hiburan Tanah Air.

"Sementara gue enggak dibikin-bikin, emang gini, di rumah juga begini," katanya.

Baca juga: Ferry Maryadi Bahagia Gabung di The Prediksi, Deswita Maharani: Saya Enggak Senang

Pada akhirnya Ferry Maryadi berpikir bahwa ia seharusnya bangga karena memiliki bahasa ibu yang masih melekat dalam dirinya.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline