Lihat ke Halaman Asli

Kompas.com

TERVERIFIKASI

Kompas.com

Makan Tongseng hingga Pisang Demi Buktikan Kali Item Tak lagi Bau

Diperbarui: 5 Agustus 2018   08:17

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kondisi Kali Sentiong atau Kali Item sesudah melewati Wisma Atlet Kemayoran, Jumat (3/8/2018).

JAKARTA, KOMPAS.com - Kali Item di samping Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta Pusat sempat menjadi sorotan.

Warna kali yang hitam serta bau yang tidak sedap menjadi perhatian karena dikhawatirkan akan menganggu para atlet yang akan berlaga saat Asian Games 2018.

Wisma yang dihuni para atlet yang berada cukup dekat dengan kali tersebut. Pemprov DKI Jakarta bergerak cepat guna menyelesaikan masalah itu. Kali Item ditutup dengan kain waring guna mengurangi bau.

Baca juga: Saat Jokowi Puji Pelican Crossing, Kalla Puji Kali Item yang Tak Lagi Bau...

 

Teknologi seperti nano bubble dan sejumlah alat peningkat baku mutu air juga digunakan untuk mengurangi bau. Bubuk penghilang bau juga ditabur di kali tersebut.

Namun, ada saja masyarakat yang masih pesimis dengan langkah yang diambil pemerintah.

Untuk meyakinkan bahwa langkah yang diambil Pemprov DKI cukup efektif mengurangi bau, pimpinan negara seperti anggota DPRD DKI Jakarta hingga Wakil Presiden RI Jusuf Kalla mendatangi kawasan itu.

Wakil Presiden Jusuf Kalla bersama sejumlah menteri dan panitia penyelenggara Asian Games 2018 (Inasgoc), meninjau Kali Sentiong di sebelah Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat (3/8/2018), sambil makan pisang.

Jusuf Kalla makan pisang di pinggir Kali Item

Wakil Presiden Jusuf Kalla bersama Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, sejumlah menteri,dan panitia penyelenggara Asian Games 2018 meninjau Wisma Atlet Kemayoran, Jumat (3/8/2018). Kalla bersama rombongan melihat langsung tempat menginap para atlet.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline