Lihat ke Halaman Asli

Kompas.com

TERVERIFIKASI

Kompas.com

Mendagri hingga Menpan RB Datang ke Balai Kota DKI, Ada Apa?

Diperbarui: 27 Desember 2017   11:20

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dalam pembukaan musrenbang RPJMD 2017-2022 di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (27/12/2017).

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menggelar musrenbang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2017-2022. Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Asman Abnur datang memberi arahan dalam musrenbang RPJMD itu.

 Tjahjo mengatakan, isi RPJMD 2017-2022 harus mencakup apa yang dijanjikan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno ketika kampanye.

 "Musrenbang ini di samping memastikan bahwa program strategis pemerintah pusat di Jakarta bisa berjalan baik, tetapi musrenbang ini menjabarkan apa yang menjadi pikiran konsepsi-konsepsi saat Pak Anies dan Pak Sandi sebagai cagub dan cawagub," ujar Tjahjo di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Rabu (27/12/2017).

Baca juga: Proses APBD 2018 Belum Dilengkapi RPJMD

 Tjahjo mengingatkan jangan sampai visi dan misi Anies-Sandi tidak masuk ke dalam setiap program yang ada. Anies diminta bekerja sama dengan DPRD DKI Jakarta dalam setiap kebijakan yang dibuat. Kemudian, Anies-Sandi juga diminta mendengarkan masukan dari Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).

 Kemudian, Anies-Sandi diminta tidak melupakan jati diri warga Jakarta. Kebudayaan Betawi harus dilestarikan.

 "Kami titip, masyarakat Betawi harus ada. Ini bagian dari identitas," ujar Tjahjo.

Baca juga: Kwik Kian Gie Bantu Anies-Sandi Susun RPJMD 2018-2022

 Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dalam sambutannya menjabarkan visi misinya. Ia ingin warga Jakarta terlibat dalam pembangunan di Jakarta.

 "Kami ingin warga terlibat dan jadi bagian proses pembangunan di Jakarta. Bukan semata-mata sebagai penduduk, customer, tetapi sebagai partisipan dan partner," ujar Anies.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline