Lihat ke Halaman Asli

Menjadi Perempuan Seutuhnya

Diperbarui: 1 Januari 2021   13:13

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri. Story Lab

Hello sahabat, bagaimana kabarnya nih? Gak terasa ya sudah memasuki tahun 2021. Alhamdulillah wa syukurillah kita masih diberikan nikmat sehat wal'afiat oleh Allah. 

Btw, awal tahun 2021 bertepatan dengan hari Jumat yang merupakan penghulu hari (sayyidul ayyam), seagung-agungnya hari bagi Allah, bahkan lebih agung bagi Allah daripada hari raya Fitri dan Adha. Semoga senantiasa dalam keberkahan-Nya, Aamiin...

Biasanya memasuki awal tahun dipenuhi dengan untaian harapan seraya berdoa kepada Allah. Begitupun dengan saya pribadi, mempunyai harapan adalah langkah awal untuk kita bisa menjalankan kehidupan sesuai target. 

Dan yang terpenting adalah berharaplah kepada Allah ya, jangan berharap kepada manusia, karena biasanya pengharapan kepada manusia hanya membuat kita sakit hati dan memang tidak diperbolehkan.

Harapan saya di tahun 2021 adalah "Menjadi Perempuan Seutuhnya". 

Menjadi perempuan adalah anugerah terbesar dari Allah untuk saya. Bagi saya perempuan itu unik, dan dengan segala keunikannya dia harus mampu multiperan, terlebih saya pribadi yang sudah bersuami. Maka dari itu, berikut adalah penjabaran dari banyaknya harapan saya:

1. Taat Beribadah

Saya menyadari ibadah saya selama tahun 2020 sangatlah kurang maksimal ditambah lagi dengan banyaknya dosa-dosa yang diperbuat oleh saya. Harapan saya semoga tahun 2021 lebih baik lagi dan Istiqomah dalam beribadah. 

Karena bagi saya perempuan seutuhnya adalah dia yang taat dalam beribadah kepada Allah, maka dari itu saya berusaha sekuat dan semampunya untuk berada dalam level tersebut. Bismillah, harus semangat karena udah ada suami yang menemani beribadah. Sahabat, mohon doakan saya dan keluarga semoga Istiqomah dalam beribadah.

2. Berkepribadian Baik

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline