Masih dalam rangka semarak Agustus memperingati HUT RI ke- 78, SDN Curahtakir 04 mengikuti kegiatan Jalan Sehat pada hari Rabu, 6 September 2023. Jalan Sehat merupakan salah satu puncak kegiatan sekaligus penutup kegiatan semarak Agustus Desa Curahtakir. Dimulai pukul 07.00 WIB dengan pembukaan oleh Muspika (Musyawarah Pimpinan Kecamatan) yang dipimpin langsung oleh kepala desa setempat didampingi Babinsa (Bintara Pembina Desa).
Seluruh peserta dari PAUD, TK, SD, SMP, SMK, dan umum membeli kupon jalan sehat seharga Rp. 3.000,-. Pada kupon terdapat nomor undian doorprize dengan berbagai macam hadiah hiburan. Selain hadiah hiburan, juga terdapat hadiah utama yaitu sepeda gunung dan kulkas. Seluruh peserta sudah diarahkan untuk melewati rute yang telah ditentukan dari lapangan dengan titik akhir kembali ke lapangan. Jarak tempuh jalan sehat yaitu kurang lebih sejauh 2,5 km.
Acara puncak menghadirkan hiburan kesenian Janger yang berasal dari Kecamatan Srono, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur sekaligus pengumuman serta pembagian hadiah perlombaan semarak Agustus. SDN Curahtakir 04 mendapatkan juara Harapan I untuk Gerak Jalan Putri dan Harapan I untuk Karnaval.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H