Lihat ke Halaman Asli

Pelatihan Pembuatan Ecoprint pada Totebag di SDN Tambirejo oleh Tim KKN Universitas Muria Kudus (UMK)

Diperbarui: 6 September 2024   23:24

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Mahasiswa KKN UMK Melakukan Pelatihan Ecoprint pada Totebag di SDN Tambirejo, Kecamatan Gajah, Kabupaten Demak, Sabtu (31/8) Pagi.

Ecoprint merupakan teknik pencetakan yang menggunakan bahan-bahan organic seperti daun, bunga, dan batang tumbuhan untuk menghasilkan pola pada kain. Salah satu teknik ecoprint yang dilakukan adalah dengan cara pounding, yaitu dengan memukulkan daun atau bunga ke atas kain menggunakan palu sehingga menghasilkan motif pada kain.

Menyadari pentingnya edukasi tentang pelestarian lingkungan sejak dini, maka dari itu Ghani Fananta (Manajemen) dan Inna Ismunawaroh (Teknik Industri) sebagai Person in Charge (PIC) bersama Tim KKN Universitas Muria Kudus mengadakan pelatihan pembuatan ecoprint pada totebag di SDN Tambirejo. Sabtu (31/8) Pagi.

Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan metode percetakan dan pewarnaan ramah lingkungan dalam menghias kain kepada para siswa dan guru. Pelatihan ini disambut dengan antusias oleh para peserta yang mendapatkan kesempatan untuk belajar secara langsung proses pembuatan ecoprint, mulai dari pemilihan daun dan bunga, pengaturan motif, hingga proses pengeringan.

Dokumentasi Penulis

Pelatihan ecoprint di SDN Tambirejo bertujuan untuk mengajarkan teknik pewarnaan kain menggunakan bahan alami serta meningkatkan kesadaran tentang pelestarian lingkungan. Ghani Fananta dan Inna Ismunawaroh, sebagai penanggung jawab acara, menjelaskan bahwa pelatihan ini melibatkan beberapa langkah penting.

"Dalam pelatihan ecoprint ini, kami mengajarkan peserta tentang jenis-jenis daun dan bunga yang cocok untuk teknik ini, serta bagaimana cara mengekstrak warna alami dari tumbuhan. Peserta juga mempraktikkan teknik 'pounding' dengan palu khusus untuk mencetak motif alami di atas kain totebag. Tujuan kami adalah agar peserta memahami dan dapat menerapkan metode ecoprint yang ramah lingkungan," katanya.

Dokumentasi Penulis

"Kami sangat terkesan dengan antusiasme para siswa. Mereka mengikuti setiap langkah pelatihan dengan semangat, mulai dari mengatur motif, mencuci totebag, hingga proses pengeringan. Kami berharap kegiatan ini tidak hanya mengasah keterampilan mereka, tetapi juga menumbuhkan kreativitas dan meningkatkan kepedulian mereka terhadap pelestarian alam," tambahnya.

Kepala sekolah SDN Tambirejo juga mengapresiasi kegiatan ini sebagai program yang sangat bermanfaat, tidak hanya untuk menambah keterampilan baru bagi siswa, tetapi juga untuk mengedukasi mereka tentang pentingnya menjaga lingkungan. “Kami sangat senang dengan kegiatan ini. Selain belajar teknik baru, siswa juga mendapatkan wawasan tentang cara memanfaatkan bahan-bahan yang ada di sekitar mereka dengan cara yang kreatif dan bertanggung jawab,” ujarnya.

Progam KKN UMK di Desa Tambirejo diikuti sebanyak 12 mahasiswa lintas fakultas yakni M. Fariski Ilham Prasetya (Ilmu Hukum) selaku Kordes dan Ahmad Rijal Firdaus (Teknik Mesin) selaku Wakordes. Serta anggota lainnya Aria Bima Putra Pradata (Sistem Informasi), Mochamad Ilham Shalsabiela (Teknik Informatika), Agnanda Divanto (Manajemen), Adelia Silvia Putri (Manajemen), Ghani Fananta (Manajemen), Rumaizha Shovia (PGSD), Naili Ulya Maulida (PBI), Aisya Shafina Eka Putri (Akuntansi), Dyah Yulinar Cahyaningrum (PGSD), Inna Ismunawaroh (Teknik Industri)

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline