Lihat ke Halaman Asli

KKNUMD178UNEJ

Mahasiswa KKN UMD Kelompok 178 Universitas Jember

Pemberian dan Aplikasi Pupuk Kompos Fergic oleh KKN UMD 178 Desa Ranuyoso

Diperbarui: 15 Agustus 2023   19:31

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Penyerahan Pupuk kepada perwakilan kelompok tani Dusun Kebonan. Dokpri

Lumajang (12/08/2023), kegiatan mahasiswa KKN di Desa Ranuyoso, Kecamatan Ranuyoso, Kabupaten Lumajang pada minggu keempat merupakan lanjutan dari pembuatan pupuk organik. Kegiatan yang dilakukan antara lain adalah pengemasan, pemberian label, pendistribusian  dan pengaplikasian pupuk ke lahan pertanian. Kegiatan pengemasan dan pemberian label sebagai salah satu usaha beranding oleh mahasiswa yang dilakukan pada hari Jum'at, 11 Agustus 2023.

Pengaplikasian pupuk kompos Fertile and Organic (FERGIC) telah dilaksanakan di dua tempat, yaitu taman ASMAN TOGA Puskesmas Kecamatan Ranuyoso dan lahan Tebu dan Sengon milik Bapak Hendiono (34 tahun) dan Bapak Samsul (47 tahun). Pengemasan dilakukan secara manual oleh mahasiswa KKN kelompok 178 menggunakan alat bantu berupa cangkul. Bahan kemasan yang digunakan adalah kantong plastik dengan kapasitas 10 kg. Fungsi dari pengemasan pupuk kompos ini antara lain: (a) memudahkan dalam pendistribusian, (b) melindungi pupuk organik dari kontaminan, dan (c) sebagai daya tarik.

Mahasiswa KKN UMD UNEJ 178 melakukan pendistribusian pupuk organik kepada masyarakat, dilakukan pada Dusun Kebonan dan Krajan Nusantara dapat mengambil dan menggunakannya, hal ini dikarenakan pupuk organik yang diproduksi dalam skala besar. Pembuatan pupuk organik dalam skala besar ini tidak lepas dari dukungan pihak desa, PUSKESMAS Kecamatan Ranuyoso dan masyarakat Dusun Kebonan dan Dusun Krajan Nusantara. Pemberian label pada kemasan dimaksudkan agar masyarakat mengetahui keunggulan dan branding dari pupuk organik sehingga diharapkan kesadaran masyarakat meningkat untuk mengurangi penggunaan pupuk anorganik.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline