Lihat ke Halaman Asli

KKN66.UINSU

Universitas Islam Negeri Sumatera Utara

KKN 66 UINSU Terapkan Program Moderasi Beragama untuk Kembangkan Sikap Toleransi

Diperbarui: 6 Agustus 2024   15:06

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto bersama siswa kelas 5 SD/dokpri

Desa Dahari Indah, Kabupaten Batubara. Selasa, 6 Agustus 2024 - Mahasiswa KKN 66 UINSU melaksanakan program sosialisasi moderasi beragama di SD 12 Dahari Indah dengan mengusung tema "Bersama Membangun Generasi Beragama" 

Hal tersebut bertujuan sebagai bagian dari upaya untuk mengembangkan sikap toleransi di kalangan anak-anak. Program ini melibatkan anak-anak kelas 5 serta para guru, dan bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran siswa tentang pentingnya menghargai perbedaan agama.

Dalam kegiatan tersebut, mahasiswa memberikan materi pendidikan serta angket untuk mengukur efek program terhadap pemahaman siswa. Ibu Herawati S.Pd, guru kelas 5A, menilai bahwa sosialisasi ini sejalan dengan pelajaran PKN yang membahas beragam agama yang diakui di Indonesia, yaitu Islam, Kristen, Katolik, Hindu, Buddha, dan Konghucu.

Ibu Herawati mengharapkan bahwa sosialisasi ini tidak hanya mempromosikan toleransi, tetapi juga menghindari sikap fanatik terhadap agama atau suku tertentu. Dia mengingatkan pentingnya membangun pemahaman yang seimbang dalam lingkungan sekolah dan masyarakat.

Program ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam menciptakan suasana yang lebih harmonis di lingkungan sekolah dan memperkuat sikap saling menghormati antar sesama.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline