Lihat ke Halaman Asli

Mahasiswa KKN-T 12 UNUHA 2024 Mengaktifkan Kembali Gedung Serbaguna Desa Sp. Karta Mulia Sebagai Pusat Kegiatan Olahraga dan Edukasi

Diperbarui: 10 Agustus 2024   20:13

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto kegiatan bersih-bersih Bersama Pemuda/dok. pri

Madang Suku I, 20-21 Juli 2024 -- Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik 12 Universitas Nurul Huda (UNUHA) 2024 berinisiatif membantu masyarakat Desa Sp. Karta Mulia untuk memanfaatkan kembali gedung serbaguna yang telah lama tidak aktif sejak pandemi COVID-19. Gedung yang dulunya menjadi pusat kegiatan masyarakat kini diubah menjadi tempat berbagai aktivitas positif, baik di bidang olahraga maupun edukasi.

Dipimpin oleh Hapizs, atau yang memiliki nama lengkap Muhamad Zaini JM., sebagai ketua kelompok, para mahasiswa KKN T 12 UNUHA melihat potensi besar dari gedung serbaguna yang sudah lama terbengkalai. Mereka kemudian mengusulkan ide untuk menghidupkan kembali gedung tersebut dengan mengadakan berbagai kegiatan yang bermanfaat bagi pemuda-pemudi, ibu-ibu, dan anak-anak desa.

Dengan kerjasama yang solid, para mahasiswa yang terdiri dari Maya Damayanti, Anisa Novia Nanda, Nurul Ngaini, Johan Apriyandi, Khafita Faitur Rani, Mamluatul Nikmah, Ika Kholidah, Maftuh Ghufron, dan Ikromatul Atiyah berhasil mengubah gedung tersebut menjadi pusat kegiatan olahraga. Mereka menyediakan fasilitas untuk bermain tenis meja dan bulu tangkis bagi pemuda-pemudi desa, serta mengadakan kelas senam rutin untuk para ibu-ibu disetiap hari jum'at.

Selain sebagai tempat olahraga, kami juga memanfaatkan gedung serbaguna untuk mengadakan les anak-anak setempat selama KKN ini berlangsung. Dengan semangat tinggi, para mahasiswa KKN mendirikan kelas-kelas les untuk anak-anak desa, memberikan mereka akses pendidikan tambahan di tengah keterbatasan infrastruktur .

Kegiatan Di Gedung Serbaguna/dok. pri

Ketua Kelompok KKN, Hapizs, menyampaikan bahwa tujuan utama dari program ini adalah untuk memberikan manfaat jangka panjang bagi masyarakat desa. "Kami melihat gedung serbaguna ini sebagai aset yang sangat berharga. Dengan mengaktifkan kembali gedung ini, kami berharap bisa memberikan ruang bagi masyarakat untuk berkumpul, berolahraga, dan belajar, sehingga tercipta lingkungan yang lebih sehat dan berpendidikan," ujar Hapizs.

Respon dari masyarakat Desa Sp. Karta Mulia sangat positif. Para pemuda yang sebelumnya tidak memiliki tempat untuk berolahraga kini bisa menyalurkan energi mereka secara produktif. Sementara itu, para ibu-ibu menyambut baik kegiatan senam yang membantu mereka menjaga kesehatan. Anak-anak desa juga sangat antusias dengan adanya kelas les, karena mereka kini memiliki tempat untuk belajar dan mengembangkan pengetahuan mereka.

Maya Damayanti, salah satu anggota KKN, menambahkan, "Kami ingin meninggalkan dampak positif yang berkelanjutan di desa ini. Dengan pemanfaatan gedung serbaguna ini, kami berharap masyarakat bisa terus menjalankan kegiatan-kegiatan ini meski KKN kami sudah selesai."

Dengan program ini, mahasiswa KKN T 12 UNUHA 2024 tidak hanya membantu memanfaatkan kembali gedung serbaguna yang terbengkalai, tetapi juga berkontribusi dalam peningkatan kualitas hidup masyarakat Desa Sp. Karta Mulia. Upaya ini diharapkan dapat terus berlanjut dan menjadi inspirasi bagi desa-desa lain dalam memanfaatkan potensi lokal untuk kesejahteraan bersama.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline