Tonton VIDIO di bawah
Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata - Tematik (KKN T) Kelompok 10 universitas Nurul Huda berpartisipasi dalam kegiatan pesta pernikahan warga SUKANEGERI, Kecamatan Semendawai Barat, Sumatera Selatan , Rabu (19/7/2023).
Mahasiswa yang tergabung dalam kelompok 10 adalah Firdaus (Pendidikan Ekonomi ), Setyo Abdul Hakim (PTI), Nur Fauzi (Pendidikan Teknologi Informasi), Fiska Marina(PBI), Atik Purwanti (PGMI), Habibar Rahmawardani (Pendidikan Agama Islam), Umi Humairoh (Pendidikan Agama Islam), Nur Hidayati(PGMI), Vista Enjelina(PBSI) . Mereka semua di bawah naungan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL), Resti Septikasari, M. Pd.
Salah seorang mahasiswa KKN kelompok 10, Fiska Marina mengatakan, mahasiswa KKN berpartisipasi dalam kegiatan pesta pernikahan salah seorang warga di SUKANEGERI. Pada kegiatan tersebut mahasiswa KKN membantu masyarakat menjamu para tamu undangan dan Qiroatul Qutub.
"Semoga dengan adanya kegiatan tersebut dapat mempererat silaturahmi antar mahasiswa dengan masyarakat setempat ," katanya
Sementara itu, Pak Husin, S.E menyampaikan, mahasiswa KKN Tematik Universitas Nurul Huda mendapatkan respon baik dari masyarakat yang ikut berpartisipasi dalam acara tersebut.
"Semoga kegiatan ini dapat mempererat hubungan silaturahmi antar mahasiswa KKN Tematik dengan warga setempat sehingga kegiatan-kegiatan yang sudah dirancang mahasiswa selanjutnya terus di dukung dan berjalan lancar" ungkap Pak Husin Saleh, S.E
Sementara itu, Resti Septikasari, M. Pd selaku Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) sangat mendukung kegiatan tersebut. "Semoga kegiatan yang dilakukan mahasiswa berdampak positif dan dapat meningkatkan silaturahmi antar mahasiswa dengan masyarakat desa SUKANEGERI," pungkasnya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H