Lihat ke Halaman Asli

KKNT94 UPNVJATIM

KKN Tematik MBKM Kelompok 94

Pembukaan Kelompok 94 KKN-T MBKM UPN "Veteran" Jawa Timur di Desa Carangwulung

Diperbarui: 3 April 2022   09:18

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

Selasa (29/03) kelompok 94 KKN-T MBKM UPN "Veteran" Jawa Timur melaksanakan pembukaan serta sosialisasi program kerja di desa Carangwulung. Pelaksanaan dihadiri oleh Kepala Desa, Aparatur Desa, serta Pengelola Wisata dan dilaksanakan di balai desa Carangwulung, Kec. Wonosalam, Kab. Jombang, Jawa Timur. 

Kelompok 94  Kuliah Kerja Nyata kali ini membawakan skema "Desa Wisata" di desa Carangwulung. Kegiatan awal merupakan kegiatan pembukaan KKN yang dilaksanakan pada pukul 10.00 WIB hingga 12.00 WIB. 

Kegiatan ini diawali dengan pembukaan oleh MC yang dibawakan mahasiswa kelompok 94 KKN-T sendiri kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari ketua kelompok 94 KKN serta Kepala desa Carangwulung, dan kegiatan inti dari pembukaan ini juga yakni pemaparan program kerja yang akan dilakukan kelompok 94 selama 3 bulan serta melakukan diskusi untuk mensinergikan program kerja kelompok 94 dengan kebutuhan dari pengelola desa. Kegiatan itu di paparkan oleh Anugrah Akbar selaku ketua kelompok 94 KKN-T MBKM UPN Veteran Jawa Timur. 

Kegiatan pembukaan ini bertujuan untuk memperkenalkan kelompok 94 kepada perangkat desa, kemudian untuk menjelaskan kegiatan yang akan dilakukan melalui pemaparan program kerja serta mensinergikan program kerja yang kami buat sehingga nantinya program kerja yang kami lakukan sesuai dengan kebutuhan dari wisata dan juga dapat bermanfaat bagi desa carangwulung. 

Kepala Desa maupun perangkat desa berharap kepada mahasiswa untuk dapat membantu wisata yang ada di Desa carangwulung untuk mengembangkan wisata-wisata agar wisata lebih dikenal Kembali oleh masyarakat lebih luas.

Penulis: Kusuma Wardhani Mas'udah. S.Si., M.Si, Tanisya Farah Nabilla, Arina Ihda Ayatillah R.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline