Bondowoso - Jumat pagi (14/07/2023), kelompok mahasiswa KKN 20 Unej dalam bimbingan Ibu Oktalia Juwita, S.Kom., M.MT. mengadakan Jumat Sehat berupa kegiatan senam bersama yang diselenggarakan di Kantor Balai Desa Sumberpandan. Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh beberapa pimpinan lembaga Kabupaten Bondowoso. Kapolres Bondowoso, Camat Grujugan, Babinsa, dan Kepala Desa Sumberpandan, Bapak Arif Lutfi Chandra, beserta para Kepala dusun dan perangkat desa juga turut hadir dalam acara Jumat sehat yang kegiatannya berupa senam.
Kegiatan ini merupakan bagian dari olahraga ringan untuk menjaga kesehatan dan kebugaran jasmani serta meningkatkan imunitas tubuh. Selain karena melibatkan beberapa gerakan tubuh yang membutuhkan kecepatan, kekuatan, dan keserasian gerak tubuh. Senam juga dapat melatih tubuh dengan melakukan gerakan tertentu secara sengaja, sadar, dan terencana, serta dilakukan secara sistematis.
Sebelum kegiatan senam dimulai, dilakukan pemeriksaan PTM (penyakit tidak menular) meliputi cek tekanan darah serta cek gula darah dibantu oleh tim medis puskesmas kecamatan grujugan. Bagi peserta yang ingin melakukan cek gula darah dapat secara langsung menuju ke posko yang telah disediakan. Pemeriksaan PTM tersebut tidak dipungut biaya.
Meskipun kedatangan para peserta senam sedikit terlambat dari jadwal, namun semangat yang ditujukkan oleh peserta senam tersebut tidak surut. Dipimpin oleh instruktur senam bersama 1 perwakilan mahasiswa KKN, senam bersama tersebut menggunakan 5 lagu berbeda, secara berurutan dengan gerakan senam yang berbeda, sehingga dapat melatih peregangan otot juga persendian.
Pelaksanaan senam berlangsung dengan lancar sampai pukul 08.50 WIB, dan memberikan kesan kebersamaan antara mahasiswa KKN dan perangkat Desa Sumberpandan. Setelah kegiatan senam bersama, para peserta KKN dan bapak/ibu perangkat beristirahat sejenak sambil menikmati sajian makanan juga minuman yang telah disediakan, karena setelahnya akan dilaksanakan kegiatan penanaman check up kesehatan gratis. Kegiatan senam ini diharapkan dapat ditularkan ke masyarakat dan bisa meningkatkan kesadaran kesehatan masyarakat desa Sumberpandan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H