Lihat ke Halaman Asli

KKN SUMBERJOUM

AKUN KKN UM DESA SUMBERJO

Mahasiswa KKN UM Adakan Penyuluhan Pertanian Guna Mengurangi Penggunaan Pupuk Kimia

Diperbarui: 6 Juli 2019   09:59

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Pertanian merupakan salah satu bidang yang banyak digeluti oleh warga Desa Sumberjo. Pertanian yang dilakukan meliputi: padi, buah, dan sayur-sayuran. Salah satu faktor keberhasilan dalam peningkatan jumlah komoditas pertanian adalah pemberian pupuk pada tanaman dan lahan. Warga Desa Sumberjo sebagian besar masih menggunakan pupuk anorganik  dengan kadar yang lebih tinggi daripada pupuk organik.

Berdasarkan permasalahan tersebut, Mahasiswa KKN Universitas Negeri Malang Desa Sumberjo 2019 menyelenggarakan "Sosialisasi Pemanfaatan Limbah Pertanian Untuk Diproses Menjadi Pupuk Tanaman". 

Sosialisasi ini dilaksanakan dengan pemateri yang berasal dari PPL Kecamatan Sanankulon. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 27 Juni 2019 di Balai Desa Sumberjo. Kegiatan ini dihadiri oleh 26 orang yang merupakan perwakilan dari delapan kelompok tani yang ada di Desa Sumberjo.

 Kegiatan ini diawali dengan pemaparan materi oleh saudara Irvan Ardiansyah, selaku Mahasiswa KKN UM 2019. Materi yang disampaikan berisi tentang dampak penggunaan pupuk anorganik (kimia) pada lahan pertanian. 

Acara dilanjutkan dengan pemaparan materi tentang pemanfaatan limbah pertanian yang diproses menjadi pupuk tanaman oleh Bapak Nuradji SP dari PPL Kecamatan Sanankulon.

Bapak Nuradji menyatakan bahwa penggunaan pupuk anorganik berdampak buruk pada tanah pertanian. Beliau juga menyampaikan bahwa telah terjadi penurunan kadar  C-Organik tanah di Desa Sumberjo. Beliau juga mengajarkan kepada peserta yang hadir dalam membuat dan menggunakan pupuk organik yang terbuat dari limbah pertanian.

"Sosialisasi pertanian ini merupakan salah satu bagian dari program kegiatan Kuliah Kerja Nyata Universitas Negeri Malang dengan tujuan mengajak warga yang bermata pencaharian sebagai petani di Desa Sumberjo untuk mengurangi penggunaan pupuk anorganik(kimia) dan beralih ke pupuk organik yang berasal dari limbah pertanian" ungkap Ketua Pelaksana Aa Bagus Disuka Sadewa.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline