Sumberagung, Wonogiri (30/07/2023) - Gowes Jelajah Bengawan Solo Purba (BSP) telah kembali menyapa para pecinta petualangan sepeda dan penikmat petualangan alam. Edisi kelima dari acara ini tidak hanya berfokus pada aktivitas fisik, namun juga mengeksplorasi kekayaan alam dan sejarah yang luar biasa. Hal tersebut dibuktikan dengan rute perjalanan yang melewati situs-situs bersejarah, pura-pura, dan kawasan alam yang indah di sepanjang Sungai Bengawan Solo.
Dalam beberapa minggu terakhir, tim penyelenggara maupun peserta Gowes BSP melakukan persiapan dan antisipasi yang matang menjelang hari pelaksanaan. Beberapa persiapan yang perlu dilakukan oleh peserta meliputi mempertahankan stamina dan kesehatan tubuh, pemeriksaan teknis sepeda, serta pemeriksaan perlengkapan (seperti helm, pakaian bersepeda, dan perlengkapan darurat). Mahasiswa Tim II KKN Undip Desa Sumberagung membantu persiapan tim penyelenggara Gowes dalam merancang desain MMT untuk penampilan kesenian Hadroh (rebana), penataan panggung, serta membantu dalam pendataan dan pembuatan label nama berbagai jenis produk UMKM yang ada di Desa Sumberagung.
Rute perjalanan Gowes Jelajah Bengawan Solo Purba #5 dimulai dari panggung kars MKI (Museum Kars Indonesia) yang terletak di Desa Gebangharjo, Pracimantoro dan berakhir di pasar rakyat Desa Sumberagung. Mahasiswa Tim II KKN Undip turut berpartisipasi dalam memeriahkan euforia dan pelaksanaan Gowes BSP. Rangkaian acara Gowes BSP #5 dimulai dengan sambutan MC, penampilan hadroh dari perwakilan Dusun Ngaluran, diikuti dengan penampilan atraksi sepeda, pembagian doorprize, pemberian sambutan dari Wakil Bupati Wonogiri, lalu acara diakhiri dengan joget bersama warga desa dan peserta Gowes.
Gowes Jelajah Bengawan Solo Purba #5 dipandang sebagai kesempatan untuk memperkaya pengetahuan tentang warisan sejarah dan keindahan alam Indonesia, serta menjalin persahabatan baru. Dengan mata penuh semangat, para peserta menyongsong kemeriahan dan petualangan tak terlupakan di sepanjang Sungai Bengawan Solo.
#lppmUndip #p2kknUndip #kknundiptim2 #desasumberagung
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H