Tim Pengabdian UM di Desa Masaran Kabupaten Trenggalek menyelenggarakan kegiatan piket desa secara rutin. Kegiatan piket desa merupakan bagian dari program kerja Tim Pengabdian UM yang bertempat di Desa Masaran Kabupaten Trenggalek. Serangkaian kegiatan yang dijalankan pada program ini diantara lain bersih desa, pendataan KTP warga desa Masaran, serta kontribusi pada kegiatan pemerinah desa seperti pelantikan perangkat desa Masaran terpilih.
"Piket desa di Desa Masaran merupakan salah satu upaya daam mengoptimalisasi kegiatan pengabdian di desa ini selain dari program kerja utama yang telah ditetapkan bersama" ujar Rasyid. Tentunya keiatan ini disambut dengan cukup baik oleh warga desa Masaran, hal ini tampak dalam pelaksanaan serangkaian kegiatan tersebut tidak terlepas dari keterlibatan masyarakat desa serta jajaran perangkat desa Masaran. Piket desa dilaksanakan pada hari selasa, kamis, sabtu dan dilaksanakan diluar waktu pelaksanaan program kerja utama.
Selain kegiatan kegiatan sebagaimana dijelaskan pelaksanaan piket desa juga dilakukan sesuai dengan kebutuhan warga desa sekitar. Pasalnya dalam kurun waktu beberapa pekan terakhir desa Masaran tempat pelaksanaan Pengabdian mahasiwa ini juga terdampak bencana alam berupa banjir dan tanah longsor. Bertepatan dengan kondisi itu pula kegiatan piket desa ini juga diisi dengan kegiatan seperti menjaga posko bantuan bencana.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H