Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Pencerahan (KKN-P) Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) melakukan kegiatan pemasangan papan informasi batas RT/RW di Desa Jatiarjo, Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan (11/02/2023).
Desa Jatiarjo sendiri mempunyai luas wilayah 1.170.012 ha dengan ketinggian berada pada + 665 M diatas permukaan air laut. Desa ini terletak di kaki gunung arjuna dan tidak banyak memiliki jalan besar dan sangat jarang ditemukan papan petunjuk arah. Disisi lain desa Jatiarjo memiliki potensi wisata namun kurang dapat dikenal dan diketahui masyarakat luar desa dikarenakan belum ada papan petunjuk arah.
Masyarakat dari luar desa masih bingung saat melintas di Desa Jatiarjo karena belum terdapat papan penunjuk jalan. Kemudian banyak dari masyarakat yang belum mengetahui ikon Desa Jatiarjo terutama Dusun Tonggowa yaitu wisata Kampung Kopi Jatiarjo.
Oleh karena itu, mahasiswa KKN-P kelompok 10 Umsida berinisiatif untuk membuat papan informasi. Di sisi lain maksud dan tujuan dari pemasangan papan informasi ini adalah untuk memberikan informasi kepada masyarakat dan pengguna jalan lainnya yang ingin mencari informasi lokasi di Desa Jatiarjo.
Dalam proses pengerjaan program kegiatan ini, mahasiswa KKN-P melibatkan beberapa pihak dari Desa Jatiarjo. Penentuan lokasi penempatan pemasangan rambu petunjuk arah Desa Jatiarjo khususnya wilayah Dusun Tonggowa mendapat bantuan dari Bapak Kepala Dusun Tonggowa.
Selain pemasangan petunjuk arah, mahasiswa KKN-P 10 Umsida juga melakukan pengecatan plang nama di Kampung Kopi Jatiarjo. Program ini dicanangkan setelah melihat kondisi plang nama yang sudah kurang layak dan cat eksteriornya sudah mengelupas. Pengecatan ini bertujuan untuk memperindah Kampung Kopi Jatiarjo.
Penulis : Tim KKN-P 10 Umsida 2023
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H