Lihat ke Halaman Asli

Pelatihan Pembuatan Produk Olahan Jeruk Berupa Pembuatan Permen "MONDY" Bersama Ibu PKK dan Perangkat Desa

Diperbarui: 24 Agustus 2024   22:05

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumentasi Mahasiswa KKN 111 Desa Mundurejo melakukan kegiatan demo pembuatan produk Mondy

Mundurejo Jember -- 11 Agustus 2024, Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kolaboratif yang terdiri dari berbagai institusi Pendidikan tinggi di Jember dari kelompok 111 melakukan sosialisasi program kerja yang dihadiri oleh kepala desa beserta perangkat desa sekaligus ibu-ibu PKK, Kepala Dusun, UMKM, Ketua Karang Taruna, mahasiswa PKM Doktor Universitas Brawijaya. PKM BR Regasen Universitas Al-Falah Assunniyyah Kencong Sosialisasi dilakukan di Balai Desa pada pukul 09.00.

Pada kegiatan ini diawali dengan pembukaan yang diulakukan oleh Nashor Ade Saputra selaku Master of Ceremmony dan dilanjutkan dengan sambutan sambutan. Sambutan awal dilakukan oleh Sekertaris yaitu Alya Fatimah Damayanti, dilanjutkan dengan sambutan Bapak Kepala Desa yaitu Bapak Edi Santoso. Dilanjutkan dengan pemaparan materi Permen Mondy.

 Fara Rosalina selaku perwakilan mahasiswa kkn kolaboratif 111 memaparkan materi permen Mondy. Diawali dengan memperkenalkan mahasiswa kkn kolaboratif kepada para audiens dan dilanjutkan dengan memaparkan tujuan, cara pembuatan, keunggulan Permen Mondy. Dilanjutkan dengan adanya sesi tanya jawab mengenai apa yang sudah dilakukan dalam memaparkan materi Permen Mondy.

Pak Edi Santoso juga menyarankan mengenai produk permen Mondy harus berkelanjutan. Kemudian audiens menanyakan "Apakah apakah formulasi Permen Mondy ditambahkan garam?". Lalu Fara Rosalina menjawab pertanyaan "Formulasi yang digunakan tidak menggunakan garam".  Lalu audiens menyarankan untuk menggunakan garam karena garam dapat membuat permen lebih cepat kental. Fara Rosalina menjawab akan mencoba formulasi untuk di tambah dengan garam.Kemudian Bu Mila menanyakan "Berapa umur simpan Permen Mondy mulai dari permen itu dibuat?". Fara Rosalina menjawab " Untuk masa simpan permen Mondy ini bisa bertahan sampai satu bulan".

Setelah kegiatan tanya jawab dilakukan pelatihan pembutan permen Mondy. Ibu ibu PKK dan para audiens berparisipasi dalam pembuatan Permen Mondy. Yaitu memeras jeruk, memasukkan gula dan mengaduk sampai larutan mengental dan bisa dibentuk. Setelah acara pelatihan acara ditutup oleh Nashor Ade Saputra sebagai MC.

Dokumentasi Mahasiswa Bersama Ibu PKK dalam Kegiatan Pelatihan pembuatan olahan jeruk permen Mondy dan sabun e-co enzim Moklin

#kkn #kolaboratif #jember #mahasiswa #inovatif #jeruk #mundurejo #umbulsari #jatim #kominfo

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline