Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang melaksanakan penyerahan mahasiswa KKN MIT Ke-16 kepada pihak Kecamatan Guntur yang dilaksanakan di Gedung Kecamatan Guntur, Demak pada hari Selasa, 4 Juli 2023.
Penyerahan ini dilakukan oleh perwakilan LP2M kepada camat Kecamatan Guntur yaitu Bapak Ali Mahbub, S.H, M.H. Kepala Kecamatan menerima mahasiswa dari UIN Walisongo Semarang untuk melaksanakan KKN MIT-16 Tahun 2023 di 18 desa yang berada di Kecamatan Guntur yang akan dilaksanakan selama 45 hari terhitung dari tanggal 4 Juli sampai dengan tanggal 17 Agustus 2023.
Acara penyerahan ini juga dihadiri oleh para Kepala Desa sebagai tamu undangan dan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) KKN MIT-16. Kehadiran Mahasiswa KKN MIT-16 Tahun 2023 UIN Walisongo Semarang di Kecamatan Guntur diharapkan dapat membantu masyarakat dalam pengembangan dan pembangunan desa serta dapat mengimplementasikan ilmu dalam kegiatan yang bermanfaat.
Pada saat menyampaikan sambutan perwakilan LP2M menjelaskan bahwa KKN MIT-16 Tahun 2023 mengangkat tema yaitu Pemberdayaan Masyarakat Berbasis Ekonomi Kreatif, Local Wisdom, dan Moderasi Beragama Menuju Indonesia Maju.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H