Lihat ke Halaman Asli

KKNMIT16_POSKO46

UIN WALISONGO SEMARANG

Menyambung Budaya Silaturrahim Jam'iyyah Maulidiyah Desa Putatgede Mengadakan Rutinan Berzanji

Diperbarui: 12 Juli 2023   19:58

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Rutinan Jam'iyyah Maulidiyah Desa Putatgede. dokpri

Kendal, Jam'iyyah Maulidiyah Desa Putatgede yang terletak di Kecamatan Ngampel Kabupaten Kendal Jawa Tengah mengadakan rutinan Yasin, Tahlil, dan Barzanji seminggu sekali setiap hari Rabu pukul 13:00--15:00 WIB. Rutinan ini merupakan media untuk menyambung budaya kekerabatan (silaturahmi) dan kerukunan antar warga di Desa Putatgede.

Acara tersebut dihadiri oleh ibu-ibu warga Desa Putatgede dan peserta KKN MIT ke 16 UIN Walisongo Semarang. Rangkaian acara rutinan Jam'iyyah Maulidiyah yaitu pembukaan, Asmaul Husna, pembacaan Yasin dan Tahlil, Barzanji dan ditutup dengan doa. Kemudian perkenalan peserta KKN MIT ke 16 UIN Walisongo. Dengan diadakannya acara tersebut dapat membantu ibu ibu untuk menyalurkan kegiatan yang positif dan bermanfaat.

Harapan dari anggota KKN MIT 16 UIN Walisongo bahwa acara ini dapat terus berlangsung selamanya karena dengan menyebutkan sifat baik dan mulianya Allah SWT maka kita senantiasa diingatkan dengan kebesaran-Nya. Selain itu banyak keutamaan yang didapat ketika membaca Yasin yaitu mendapat ridha Allah SWT, mempermudah urusan, meringankan siksa kubur, dan diampuni dosa-dosa yang telah lalu. Doa Tahlil dibaca agar memperkuat iman, sehingga dapat menyelamatkan dari siksa dan panasnya api neraka. Sedangkan keutamaan membaca Barzanji diantaranya mendapat keselamatan dunia akhirat, menghilangkan kesusahan hati, dan sebagai penghapus dosa. 

Pada akhir acara rutinan para jama'ah dan peserta KKN MIT 16 diberi jajanan dan teh jahe.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline