Lihat ke Halaman Asli

KKNMB 126Cangkring

Mahasiswa KKN MB IAIN Kudus 2024

KKN-MB 126 IAIN Kudus Menggelar Sarasehan dengan Tema Membangun Sikap Moderat Melalui Penerapan Nilai-Nilai Moderasi Beragama

Diperbarui: 7 Oktober 2024   22:10

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto Berlangsungnya Kegiatan (dok pribadi)

Sebagai misi utama KKN yakni Pemberdayaan Potensi Desa dan Penguatan Moderasi Beragama. Kelompok 126 KKN-MB IAIN Kudus mengadakan acara Sarasehan Moderasi Bergama, dengan tema "Membangun Sikap Moderat Melalui Penerapan Nilai-Nilai Moderasi Beragama". (03/10/24)

Acara Sarasehan merupakan program kerja utama dari kelompok 126 KKN-MB IAIN Kudus. Narasumber utama dari acara ini adalah Arif Friyadi, M.Ag. Yang merupakan dosen dari IAIN Kudus sendiri.

Acara dibuka dengan sambutan dari Koordinator Desa yakni Aditya Nugraha, kemudian sambutan kedua oleh Kepala Desa, Maryoko. Lalu dilanjutkan dengan pematerian narasumber, Arif Friyadi. 

Moderasi beragama merupakan cara pandang seseorang dalam beragama. Bersikap moderat, yakni tidak condong ke satu pihak saja. Arif mengungkapkan bahwa moderasi beragama adalah sudut pandang kita dalam menerapkan kontekstualisasi agama dan implementasi agama itu seperti apa, jangan sampai terlalu condong ke kanan maupun ke kiri. 

Dengan kata lain moderasi beragama adalah menghargai toleransi terhadap sesama, jangan sampai meyakini bahwa diri kita yang paling benar dan baik. 

"Moderasi beragama selain kita menghargai orang lain, kita juga masuk ke agama kita dengan sungguh-sungguh. Tanpa menyalahkan orang lain dengan konsep dari agama kita" tambahnya.

Foto Bersama Selepas Acara (Dok pribadi)

Acara kemudian dilanjut dengan sesi tanya jawab, kemudian diakhiri dengan foto bersama. (ZulR)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline