Lihat ke Halaman Asli

KKN 21 Desa Kasiyan Timur

KKN Kolaboratif Desa Kasiyan Timur

KKN Kolaborasi 21: Verval (Verifikasi dan Validasi) DTKS Desa Kasiyan Timur

Diperbarui: 11 Agustus 2022   00:27

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Survei DTKS di Desa Kasiyan Timur/dokpri

Jember - Pada Jumat, 29 Juli 2022 kelompok 21 KKN kolaborasi mengadakan sosialisasi DTKS (Data Terpadu Kesejahteraan Sosial) di Balai Desa Kasiyan Timur. Acara ini diikuti oleh perangkat desa, kasi kesra, dan ketua RT/RW dengan tujuan meminta izin dan pendampingan saat mahasiswa KKN melakukan Verval DTKS.

Sosialisasi DTKS di Balai Desa Kasiyan Timur/dokpri

DTKS (Data Terpadu Kesejahteraan Sosial) adalah suatu aplikasi yang memuat sumber data utama pemerintah dalam menetapkan sasaran bagi program perlindungan sosial dan penanggulangan kemiskinan dari Pemerintah Kabupaten Jember. Verval DTKS ini merupakan solusi dari tantangan-tantangan seperti pemetaan data yang tidak terstruktur dengan baik serta entri data yang kurang lengkap dan akurat.

“Bantuan banyak yang salah sasaran dan tidak merata. Orang yang tidak layak menerima bantuan justru menerima bantuan dan sebaliknya.” Ucap salah satu ketua RT di Desa Kasiyan Timur.

Pendataan dilakukan di dua dusun yang terletak di Desa Kasiyan Timur yaitu Dusun Krajan I dan Dusun Krajan II. Jumlah KK yang perlu dilakukan Verval di Dusun Krajan I kurang lebih sebanyak 600 KK sedangkan pada Dusun Krajan II kurang lebih sebanyak 450 KK. Maka, jumlah KK yang perlu dilakukan Verval di Desa Kasiyan Timur sebanyak 1069 KK. Verval yang dilakukan oleh Kelompok KKN Kolaborasi 21 ini terbagi menjadi 5 kelompok, dimana dalam satu kelompok tersebut terdiri dari dua orang dan satu pendamping dari setiap RT atau RW.

Pendampingan dalam Pelaksanaan Verval DTKS/dokpri

Pelaksanaan verval dilaksanakan secara door to door dengan menggunakan aplikasi DTKS. Dalam mekanisme pendataannya, terdapat beberapa aspek pertanyaan yang perlu dijawab oleh responden yang terdaftar. 

Beberapa aspek pertanyaan tersebut meliputi aspek demografi keluarga, aspek pemenuhan kebutuhan pangan, aspek pemenuhan kebutuhan rumah/tempat, kondisi pemenuhan kebutuhan, dan aspek gaya hidup. Aspek-aspek pertanyaan tersebut perlu dijawab secara langsung oleh responden secara langsung disertai dengan pengambilan foto responden, rumah responden dan geolokasi.

Pelaksanaan Verval DTKS di Desa Kasiyan Timur/dokpri

Dari pelaksanaan kegiatan ini, mahasiswa KKN Kolaboratif kelompok 21 di bawah bimbingan dr. M. Afiful Jauhani, M.H, Sp. FM. yang beranggotakan Leo Antori Hamzah Amin Hidayatullah, Achmad Rosyadi, Hesti Adi Safitri, Puspita Ichda Syukrillah, Nashyatul Zahwa Agreliasiwi, Leli Sukmawati, Nauval Ilham Varuq, Firdaus Ridwan Sutarta, Jatu Bagaskara, dan Sella Susanti. Diharapkan dengan adanya KKN Kolaboratif ini peran mahasiswa dalam verifikasi dan validasi DTKS di Desa Kasiyan Timur dapat memperbaiki ketidakakuratan data penyebab tidak meratanya bantuan yang diterima masyarakat.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline