Sabtu, 29 Juli 2023 Mahasiswa KKN Kolaborasi 003 Jember memulai kegiatan dengan agenda sosialisasi ecobrick di beberapa sekolah dasar (SD) di desa Kraton, Kencong yakni; MI MUHAMMADIYAH 05 CAKRU, SD NU KRATON, SDIT BINA UMAT, dan SDN KRATON 3. Sosialisasi ecobrick dimaksudkan agar, siswa dan siswi sekolah dasar dapat mengelola sampah an-organik dengan kreatif dan dapat digunakan lagi (fungsional). Ecobrick merupakan batako yang terbuat dari sekumpulan sampah an-organik yang diisi kedalam botol plastik, kemudian di padatkan menggunakan stik kayu agar kokoh.
Tim KKN Kolaborasi 003 Jember memilih menggunakan konsep ecobrick dikarenakan, penggunaan dan pembuatan ecobrick yang cukup mudah dibuat oleh siswa siswi sekolah dasar dan efektif dalam mengurangi sampah anorganik yang dihasilkan dari sampah konsumsi atau penggunaan plastik oleh siswa siswi sekolah dasar. Sampah anorganik yang biasa dihasilkan dari penggunaan siswa adalah, sampah bekas makanan dan minuman, kresek, botol air mineral, dan lain sebagainya. Penggunaan ecobrick di kawasan sekolah dasar diharapkan mampu mengedukasi dan melatih kreatifitas siswa dan siswi Sekolah Dasar untuk mengelola limbah an-organik dengan menerapkan prinsip 3R (re-duce, re-use, re-cycle).
Peran mahasiswa KKN Kolaborasi 003 Jember dalam sosialisasi ecobrick adalah, untuk mendampingi para siswa dan siswi sekolah dasar untuk mendukung kreatifitas membuat tempat sampah yang berasal dari susunan ecobrick yang nantinya, akan digunakan untuk kebutuhan masing-masing.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H