Lihat ke Halaman Asli

kkn kedurus2023

Universitas Muhammadiyah

Dosen Umsida Sukses Melaksanakan Monitoring dan Evaluasi KKN-T di Kedurus

Diperbarui: 12 Agustus 2023   14:03

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto Bersama Pemonev

Dalam upaya memastikan efektivitas dan dampak positif dari program Kuliah Kerja Nyata (KKN), tim dosen dari Universitas Muhammadiyah Sidoarjo telah melaksanakan monitoring dan evaluasi (Monev) secara intensif terhadap kelompok mahasiswa yang tengah melaksanakan KKN di berbagai Ranting daerah Sidoarjo. Kegiatan Monev ini bertujuan untuk memastikan bahwa tujuan pembelajaran dan kontribusi nyata tercapai dalam rangka memberikan manfaat bagi masyarakat dan melatih mahasiswa menjadi sosok yang bertanggung jawab.

Sejumlah dosen dari berbagai fakultas telah terlibat dalam kegiatan Monev ini. Beliau melakukan kunjungan lapangan ke lokasi-lokasi KKN, berinteraksi langsung dengan mahasiswa, serta bertemu dengan tokoh-tokoh masyarakat setempat untuk mendapatkan pandangan tentang dampak program KKN terhadap bidang umkm dan sertifikasi halal, pendidikan, kesehatan dan lingkungan, serta administrasi dan tata kelola.

Bapak Iswanto, ST., M.MT, selaku dosen Pemonev mendatangi posko KKN-T kelompok 5 di Dusun Kedurus pada hari Ahad (10/07/23) pukul 13.00 WIB. Bersamaan dengan itu Ibu Nur Maslikhatun Nisak, S.Pd.I, M.Pd.I, selaku Dosen Pembimbing Lapangan juga turut hadir dalam prosesi monev tersebut. Sebenarnya dalam monev ini juga dihadiri oleh salah satu perwakilan dari pihak Desa yaitu Ibu Susjiwati, Ketua PRA Kedurus. Dimana selama di Kedurus ini, Ibu Sus yang selalu mengiringi di setiap proker kami. Namun, pada waktu itu Ibu Sus masih ada kegiatan lain di luar sehingga belum bisa balik ke Kedurus dan belum bisa datang saat Monev.

Pak Iswanto dalam Monev kala itu menyampaikan bahwa kegiatan monitoring dan evaluasi penting untuk memastikan bahwa mahasiswa benar-benar mendapatkan pengalaman berharga selama KKN dan memberikan kontribusi yang signifikan bagi masyarakat. Disana juga para Dosen Pemonev dapat mengidentifikasi kendala-kendala yang mungkin dihadapi oleh mahasiswa serta membantu mencari solusi yang tepat.

Kedatangan Dosen Pemonev

Sebelum ke Kedurus, Pak Iswanto juga sudah melakukan Monev dibeberapa Ranting lainnya. Dalam beberapa kunjungan, para Dosen Pemonev telah memberikan masukan konstruktif kepada mahasiswa terkait pelaksanaan kegiatan KKN, baik dari segi perencanaan, pelaksanaan, maupun evaluasi. Dengan adanya Monev ini, diharapkan mahasiswa dapat terus beradaptasi dan meningkatkan kualitas kegiatan mereka agar lebih sesuai dengan kebutuhan dan potensi masyarakat.

Selain itu, Pak Iswanto juga turut memperhatikan aspek pembelajaran yang dapat diambil dari pengalaman KKN ini. Dan berfokus pada bagaimana mahasiswa mengaplikasikan ilmu dan keterampilan yang diperoleh di kampus dalam menangani masalah-masalah nyata di lapangan serta luaran KKN yang harus dikerjakan oleh tiap-tiap kelompok.

Bu Nisak, Dosen Pembimbing Lapangan KKN 05 Kedurus mengungkapkan bahwa para Dosen ingin melihat bagaimana mahasiswa mampu menghubungkan teori dengan praktek dalam mengatasi permasalahan di masyarakat. Diharapkan bahwa melalui Monev, program KKN dapat semakin ditingkatkan sehingga manfaatnya dapat dirasakan oleh semua pihak.

Dosen Pembimbing Lapangan

Di situ tim KKN menyampaikan progress dari semua proker baik yang sudah berjalan, sedang berjalan maupun yang masih menunggu jadwal. Disamping itu progress luaran juga disampaikan mulai dari artikel media masa, jurnal ilmiah, buku, hingga video dokumentansi. Tim juga menunjukkan instragam kelompok KKN yang didalamnya terekam kegiatan apa saja yang dikerjakan selama KKN berlangsung.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline