Lihat ke Halaman Asli

KKN Desa Tulung

Mahasiswa-Mahasiswi KKN Kelompok 26 Tahun 2024

KKN UNUSA Kelompok 26 Gelar Prenatal Gentle Yoga untuk Ibu Hamil di Desa Tulung

Diperbarui: 9 Agustus 2024   14:05

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

( Dokumentasi KKN.26 )

Senin, 05 Agustus 2024 pukul 08.30 Mahasiswa UNUSA (Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya) KKN Kelompok 26, melaksanakan kegiatan pengenalan Prenatal Gentle Yoga di Ponkesdes desa Tulung Kecamatan Kedamean Kabupaten Gresik. Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh ibu hamil di desa Tulung, tenaga kesehatan dari puskesmas, bidan desa dan kader. Acara dimulai dengan pembukaan yang diwakili oleh bidan desa Tulung setelah itu langsung ke pengenalan prenatal gentle yoga.

Setelah diusut ternyata di Desa Tulung belum pernah dikenalkan dengan prenatal gentle yoga. Jadi selama kegiatan ibu hamil merasa benar-benar mendapat ilmu baru. Bidannya sendiri pun ikut melakukan prenatal gentle yoga dan ikut merasakan manfaat nya.

Prenatal gentle yoga ini sangat bermanfaat untuk ibu hamil yang memiliki berbagai keluhan atau ketidaknyamanan saat hamil seperti mual muntah, nyeri pinggang, kram, konstipasi, pegal-pegal dan lainnya. Hal yang membahagiakan adalah semua ibu hamil sangat antusias dalam melakukan step by step gerakan prenatal gentle yoga. Setelah semua gerakan selesai mereka menyadari gerakan-gerakan tersebut membuat dirinya merasa lebih baik.

Tak lupa di akhir acara kami mengirimkan video demonstrasi prenatal gentle yoga untuk ibu hamil di Desa Tulung diharapkan ibu hamil tersebut mengimplementasikan di kemudian hari. Dengan harapan prenatal gentle yoga dapat diimplementasikan terus-menerus karena hal tersebut juga dapat mengatur pola nafas dan memperlancar persalinan normal agar bisa mengurangi persalinan dengan tindakan atau persalinan sesar. 




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline