Lihat ke Halaman Asli

Tingkatkan kesehatan Masyarakat: Mahasiswa KKN Unisa Kel 13 dan Puskesmas Bersinergi dalam Pemeriksaan Kesehatan

Diperbarui: 7 September 2024   23:26

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumentasi Pribadi

Dalam upaya meningkatkan kesadaran masyarakat tentang kesehatan, mahasiswa KKN Unisa 2024 kelompok 13 berkolaborasi dengan Puskesmas Playen menyelenggarakan pemeriksaan kesehatan geratis bagi masyarakat. Kegiatan ini dilaksanakan pada 5 September 2024 di rumah Ibu Dukuh Padukuhan Bogor II, dan mendapatkan sambutan hangat dari masyarakat setempat.

Dalam kegiatan ini, berbagai pemeriksaan dasar disediakan termasuk cek tensi, cek gula darah, cek kolesterol dan pemeriksaan keseimbangan fisioterapi. tak lupa kosnultasi Dokter juga tersedia di pemeriksaan gratis ini. dan tidak hanya itu, Dokter juga melakukan edukasi mengenai gaya hidup sehat dengan promotif dan preventif. Mahasiswa KKN Unisa 2024 kelompok 13 bersama Tim Puskesmas memastikan masyarakat mendapatkan pelayanan yang optimal dipemeriksaan gratis ini.

Dokumentasi Pribadi

Salah satu warga mengungkapkan rasa terima kasih untuk kegiatan ini, "terima kasih sudah diadakan pemeriksaan gratis ini, acara ini sangat membantu kami untuk mengetahui kondisi kesehatan kami saat ini ditambah dengan pelayanan yang  memuaskan." 

Kegiatan ini berlangsung pada pukul 13.00 hingga 15.30 WIB. puluhan warga datang dengan bersemangat. dengan adanya pemeriksaan ini, diharapkan warga dapat mengetahui keadaan kesehatannya saat ini. sehingga dapat meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap kondisi kesehatannya.

Dokumentasi Pribadi




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline