Lihat ke Halaman Asli

KKN 134Langkat

Mahasiswa Universitas Islam Negeri Sumatera Utara

Mahasiswa KKN 134 UIN Sumatera Utara Gelar di SDN 056616 dan TK Satu Atap Desa Suka Mulia

Diperbarui: 6 September 2024   19:44

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Perpisahan dan pemberian plakat sebagai kenang-kenangan / Kolase dokumentasi kelompok

Medan, 2 September 2024 - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata 134 UIN Sumatera Utara menggelar acara perpisahan di SD dan TK Desa Suka Mulia, Kecamatan Secanggang, Kabupaten Langkat, pada Kamis, 22 Agustus 2024. Acara ini sekaligus menjadi momen untuk pembagian hadiah lomba 17-an yang sebelumnya telah dilaksanakan di SDN 056616 Desa

Acara perpisahan berlangsung dengan penuh haru dan kebahagiaan. Para siswa, guru, dan mahasiswa KKN saling memberikan kesan dan pesan selama masa kebersamaan mereka. Mahasiswa KKN telah aktif dalam berbagai kegiatan di sekolah, seperti penyuluhan, bimbingan belajar, serta menyelenggarakan lomba-lomba edukatif yang melibatkan siswa SD dan TK. Suka Mulia dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-79 Republik Indonesia.

Kepala Sekolah SDN 056616 Desa Suka Mulia, Bapak Legini, S.Pd,MM , mengucapkan terima kasih atas kontribusi mahasiswa KKN yang telah membantu dalam berbagai kegiatan pendidikan di sekolah. "Kami sangat berterima kasih atas kehadiran mahasiswa KKN 134 di sekolah ini. Kegiatan yang mereka laksanakan memberikan banyak manfaat bagi anak-anak, terutama dalam menumbuhkan semangat belajar dan kreativitas mereka," ungkap Bapak Legini.

Setelah acara perpisahan, dilanjutkan dengan pembagian hadiah lomba 17-an yang sebelumnya diadakan khusus untuk siswa SD Suka Mulia. Hadiah diberikan kepada para pemenang lomba. Siswa yang menerima hadiah tampak gembira dan bangga atas pencapaian mereka. Keceriaan pun menyelimuti suasana saat anak-anak mendapatkan hadiah dan bingkisan sebagai penghargaan atas semangat dan partisipasi mereka dalam memeriahkan HUT RI.

Pembagian hadiah/dokumentasi kelompok

Koordinator KKN 134, Harist Heriadi, menyampaikan harapannya agar semangat dan kebersamaan yang telah terjalin selama ini dapat terus diingat oleh seluruh siswa dan guru. "Kami sangat bersyukur bisa berkesempatan menjalani KKN di Desa Suka Mulia. Semoga ilmu dan pengalaman yang kami bagikan bisa memberikan manfaat bagi adik-adik di sini. Terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dan mendukung kegiatan kami," tutur Harist.

Acara diakhiri dengan foto bersama sebagai kenang-kenangan dan salam perpisahan dari mahasiswa KKN kepada para siswa dan guru. Meskipun berpisah, momen kebersamaan dan kontribusi mahasiswa KKN akan selalu dikenang oleh warga sekolah dan menjadi bagian dari perjalanan pendidikan di Desa Suka Mulia.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline