Lihat ke Halaman Asli

Petualangan Menarik dari Kampus ke Sawah: Mahasiswa KKN Bantu Petani Tanam Padi

Diperbarui: 17 Agustus 2024   13:14

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Galeri 1.15

Batubara, 14/08/24 - Jauh dari hiruk pikuk perkuliahan dan tugas-tugas menumpuk, sekelompok mahasiswa dari Universitas Islam Negeri Sumatera Utara memilih untuk terjun langsung ke lapangan. Mereka mengikuti program Kuliah Kerja Nyata (KKN) dengan tujuan mulia: membantu petani menanam padi di desa Sumber Tani.

Galeri 2.15

Pengalaman yang tak terlupakan ini menjadi momen berharga bagi para mahasiswa. Mereka meninggalkan kenyamanan kos atau rumah untuk tinggal sementara waktu di desa, berbaur dengan masyarakat, dan belajar tentang kehidupan pedesaan yang sesungguhnya.

Selama KKN, mahasiswa tidak hanya sekedar membantu petani menanam padi. Mereka juga belajar banyak hal tentang pertanian, mulai dari pemilihan bibit unggul, teknik penanaman yang tepat, hingga perawatan tanaman agar hasil panen melimpah.

KKN ini mengajarkan saya banyak hal, tidak hanya tentang pertanian, tapi juga tentang arti kebersamaan dan kepedulian terhadap sesama," tambah rasyid sebagai ketua kkn.

Kehadiran mahasiswa KKN disambut hangat oleh masyarakat desa. Petani merasa terbantu dengan adanya tenaga tambahan dalam menggarap sawah. Sementara itu, anak-anak desa sangat antusias mengikuti kegiatan belajar mengajar yang diselenggarakan oleh mahasiswa.

Program KKN ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara mahasiswa dengan masyarakat desa. Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan dapat meningkatkan minat generasi muda terhadap sektor pertanian.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline