Lihat ke Halaman Asli

Ritme Sehat, Hidup Bahagia: Kelompok KKN Desa Wargasetra Menggelar Senam Jantung Sehat untuk Kesehatan Masyarakat

Diperbarui: 29 Januari 2024   15:52

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pelaksanaan Senam Jantung Sehat dengan Para Lansia. (Dokumentasi pribadi)

Wargasetra, Senin (29/01/2024). Desa Wargasetra menjadi saksi keseruan dan semangat kebersamaan saat kelompok Kuliah Kerja Nyata (KKN) melibatkan masyarakat dalam acara "Senam Jantung Sehat." Dengan tujuan mendorong gaya hidup sehat dan kesejahteraan masyarakat, kegiatan ini dihadiri oleh warga desa Wargsetra dari berbagai kalangan terkhusus para lansia.

Pada Jum'at (12/01/2024), dalam suasana yang penuh antusiasme, kelompok Kuliah Kerja Nyata (KKN) Desa Wargasetra berhasil menciptakan acara senam yang tidak hanya menyegarkan fisik tetapi juga mengajarkan pola hidup karena manfaatnya yang langsung terasa pada kesehatan jantung dan sirkulasi darah.

Peserta senam, yang terdiri dari para orang tua dan lansia ini bersama-sama mengikuti gerakan-gerakan yang dipandu oleh instruktur senam yakni mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dan petugas Puskesmas Tegalwaru. Musik yang energetik turut membeikan semangat ekstra. Menciptakan atmosfer positif dan ceria di Aula Kantor Desa Wargasetra.

Ketua Kelompok KKN Desa Wargasetra, Ilyas Khatib Firmansyah, menyatakan "Kami sangat senang dapat berkontribusi dalam meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat Desa Wargsetra. Senam jantung sehat ini adalah langkah kecil yang dapat diambil oleh setiap orang untuk meningkatkan kualitas hidup."

Pelaksanaan Senam Jantung Sehat Yang Sangat Semarak. (Dokumentasi pribadi)

Tak hanya mendapat sambutan hangat dari masyarakat desa Wargasetra, acara senam jantung sehat ini juga mendapat dukungan penuh dari aparatur desa dan tokoh masyarakat Desa Wargasetra. Dengan terlaksananya senam jantung sehat ini, Kelompok KKN Desa Wargasetra tidak hanya menciptakan kebersamaan yag berkesan tetapi juga meninggalkan jejak positif dalam upaya menjaga kesehatan masyarakat. Ajang ini diharapkan menjadi awal dari serangkaian kegiatan yang mendukung gaya hidup sehat di Desa Wargasetra.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline