Lihat ke Halaman Asli

KKN 50Mengok

Mahasiswa Universitas Jember

Desa Peduli Kesehatan: Sosialisasi PHBS di SDN 2 Mengok oleh KKN 50 Universitas Jember

Diperbarui: 7 Agustus 2023   12:31

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Acara Sosialisasi PHBS (Dokpri)

Mengok, 25 Juli 2023 --- Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kelompok 50 Universitas Jember melakukan program Sosialisasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) di SDN 2 Mengok pada selasa pagi pukul 07.00 WIB sampai dengan selesai.

Kegiatan Sosialisasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) merupakan salah satu program kerja KKN kelompok 50 yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran siswa-siswi khususnya dalam aspek pendidikan sekolah dasar. Target penyampaian sosialisasi adalah siswa-siswi SDN Mengok 2 kelas 1 sampai 6 yang berjumlah 28 anak. Permasalahan yang dirasakan pada SDN Mengok 2 yakni kurangnya kesadaran siswa-siswi terhadap perilaku hidup bersih dan sehat. Hal tersebuat dilihat dari masih banyaknya siswa-siswi yang memilih buang air besar atau kecil di selokan daripada di kamar mandi. Tingkat kesadaran hidup bersih yang minim juga dapat mempengaruhi tingkat kesahatan. Maka dari itu pentingnya melakukan kegiatan yang dapat membantu menaikkan gizi siswa-siswi sehingga kesehatan juga semakin meningkat.

Dilihat dari permasalahan tersebut maka perlu dilakukan perilaku hidup bersih dan sehat yang dapat dimulai sejak usia dini sehingga secara mandiri mampu mencegah penyakit, meningkatkan kesehatannya, serta berperan aktif dalam mewujudkan lingkungan sehat. Sosialisasi yang kami lakukan berupa kegiatan FDG dengan menggambar menu makanan 4 sehat 5 sempurna, yang nantinya akan dipresentasikan.  Kegiatan selanjutnya yakni pemberian materi mengenai makanan 4 Sehat 5 Sempurna, cara mencuci tangan, bagaimana cara buang air kecil dan besar yang benar, menentukan perbedaan sampah organik dan an-organik, serta terdapat kuis untuk mengetahui hasil pembelajaran sosialisasi. Di akhir kegiatan, mahasiswa KKN 50 memberikan hadiah kepada siswa yang dapat menjawab kuis dan siswa yang aktif mempresentasikan FDG yang sudah mereka buat. Tak lupa pula, foto bersama dilakukan setelah kegiatan penyuluhan PHBS berakhir.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline