Lihat ke Halaman Asli

Inovasi Pemanfaatan Sampah Plastik Menjadi Barang Cantik Dalam Kegiatan "Dalang Bujang" Kelompok 246 KKN UNEJ

Diperbarui: 10 Agustus 2024   12:56

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumentasi pribadi

Sabtu (27/7) - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Jember Kelompok 246 di Desa Kabuaran Kabupaten Lumajang telah mengadakan kegiatan program kerja utama, yaitu "Dalang Bujang". "Dalang Bujang" sendiri memiliki kepanjangan "Daur Ulang Sampah Anorganik di Desa Kabuaran Lumajang".

Program kerja ini merupakan salah satu inovasi dari Kelompok KKN 246 dalam memanfaatkan sampah plastik yang sudah tidak terpakai. Desa Kabuaran, Lumajang selama ini menghadapi masalah dalam pengelolaan sampah, terutama sampah anorganik. Program ini diadakan dengan berdasar pada hasil observasi Mahasiswa KKN Kelompok 246 terhadap masyarakat setempat yang masih belum memiliki kemampuan dan pengetahuan yang memadai untuk mengolah sampah anorganik. Sebagian besar sampah dibakar sehingga menimbulkan dampak buruk pada lingkungan dan kesehatan. Melihat kondisi ini, Kelompok 246 KKN UNEJ merasa perlu untuk mengambil langkah konkret melalui program "Dalang Bujang," yang berfokus pada daur ulang sampah anorganik.

Dokumentasi pribadi

Kegiatan "Dalang Bujang" sendiri dilaksanakan selama empat hari, yaitu pada tanggal 27, 29, 30 Juli, dan 6 Agustus tahun 2024. Dalam pelaksanaan program ini, kelompok KKN 246 melakukan beberapa kegiatan utama, termasuk sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat mengenai penyuluhan pentingnya pemanfaatan sampah anorganik, pelatihan pembuatan produk daur ulang, serta pemasaran produk.

Dokumentasi pribadi

Kegiatan ini telah menghasilkan beberapa produk yang memiliki nilai fungsi dan juga nilai jual. Beberapa dari produk tersebut diantaranya :

  • Tempat duduk dan Meja dari botol bekas yang diisi dengan sampah plastik, kertas, atau kardus 

  • Bunga dari botol bekas, gelas plastik bekas, dan tutup botol 

  • Lampion dari gelas plastik bekas

  • Dream catcher (hiasan dinding) dari kardus bekas, kaset bekas, tutup botol, dan masker bekas.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline