Lihat ke Halaman Asli

KKN 08 UNSIKA

Kelompok 8 KKN TEMATIK INTEGRATIF UNSIKA 2021

KKN UNSIKA 2021: Sosialisasi Model Manajemen Pembiayaan Pendidikan Berbasis Masyarakat di Kabupaten Karawang

Diperbarui: 25 November 2021   22:07

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok. Pribadi

Pada hari Minggu, 31 Oktober 2021, Kelompok 8 KKN Tematik Integratif Unsika yang mengangkat judul "Sosialisasi Model Manajemen Pembiayaan Pendidikan Berbasis Masyarakat di Kabupaten Karawang" telah melaksanakan program besar webinarnya di SMP AL-Mushlih Karawang.

Kegiatan tersebut berlangsung secara online, namun dalam teknis pelaksanaannya, panitia dan peserta dari guru-guru SMP AL-Mushlih dilaksanakan secara offline dengan mengikuti protokol kesehatan.

Pada kegiatan ini, KKN 8 menghadirkan 2 pemateri yaitu Drs. Yayat Herdiana, M., M.Pd. dan Hinggil Permana, S.Pd.I., M.Pd. Tak hanya itu, kepala sekolah SMP AL-Mushlih pun turut hadir dalam kegiatan ini.

Kegiatan acara terdiri dari sesi pembukaan dan sambutan dari DPL, Ketua KKN kelompok 8, dan kepala sekolah SMP AL-Mushlih. Kemudian sesi pemaparan materi 1 oleh Hinggil Permana, S.Pd.I., M.Pd. dan pemaparan materi 2 oleh Drs. Yayat Herdiana, M., M.Pd. Setelahnya, dklanjutkan dengan sesi tanya jawab antar pemateri dan peserta webinar.

Pembiayaan sekolah berbasis masyarakat atau biasanya disebut dengan sekolah swasta berbeda dengan pembiayaan sekolah negeri yang sudah terdapat standarisasi Kementrian Pendidikan, sistemnya pun masih dikelola dengan cara sendiri, maka dengan sosialisasi model manajemen pembiayaan pendidikan berbasis masyarakat ini diharapkan seluruh kepala sekolah yayasan yang mengikuti acara ini mampu memahami dan menerapkan model yang sudah dipaparkan oleh pemateri

Tak hanya itu, KKN kelompok 8 pun mengadakan berbagai program pengabdian kepada masyarakat sekolah mitra yaitu di SMP AL-Mushlih dengan berbagai program yang terdiri dari Penghijauan, Sharing Session Beasiswa Bersama Murid kelas 9 SMP AL-Mushlih, dan juga program projek poster yang dilakukan di sosial media Instagram @kkn21_mppbm berkaitan dengan materi pembiayaan pendidikan berbasis masyarakat

Berikut dokumentasi kelompok 8 KKN TEMATIK INTEGRATIF UNSIKA dalam pelaksanaan  berbagai kegiatan program pengabdiannya

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline