Lihat ke Halaman Asli

KKN207Klampokan

Universitas Jember

Yuk! Intip Kegiatan Peringatan Hari Anak Nasional bersama Kelompok KKN UMD 207 di SDN 01 Klampokan

Diperbarui: 31 Juli 2024   19:35

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

KKN UMD 207 DESA KLAMPOKAN

Dua minggu usai resmi menjadi mahasiswa KKN di Situbondo, Kelompok KKN UMD 207 di Desa Klampokan sudah menunjukkan eksistensinya melalui beberapa program kerja yang menarik. Sesuai dengan tema yang diberikan oleh LP2M mengenai tematik program kerja KKN, Kelompok KKN UMD 207 memilih tema “Desa Tanggap Pendidikan Melalui Literasi” pada minggu kedua dan menerapkannya di SDN 01 Klampokan. Kami berhasil mendapatkan persetujuan kerjasama selama satu minggu setelah melakukan pertemuan beberapa kali dengan stakeholder SDN 01 Klampokan. Ibu Humaidah, wali kelas IV, merupakan penghubung kami dengan pihak sekolah. 

Pada Senin, 22 Juli 2024, kami melaksanakan upacara bendera serta perkenalan mahasiswa kelompok KKN UMD 207 di hadapan siswa-siswi kelas I hingga kelas VI di SDN 01 Klampokan. Pelaksanaan upacara ini dilakukan sangat khidmat, dengan siswa kelas VI sebagai petugas upacara. Hampir tidak ada kesalahan yang dibuat oleh petugas upacara kelas VI, begitu pun peserta upacara. 

KKN UMD 207 DESA KLAMPOKAN

KKN UMD 207 DESA KLAMPOKAN

Sebelum upacara bendera dibubarkan oleh pemimpin upacara, kami diberi kesempatan untuk berkenalan di hadapan siswa-siswi kelas I hingga VI. Kegiatan ini mendapatkan antusias yang cukup tinggi dari peserta upacara karena peserta upacara cukup penasaran nama dari anggota Kelompok KKN UMD 207. Sambil menjalankan program kerja utama Kelompok KKN UMD 207, kami juga berpartisipasi aktif dalam melatih gerak jalan siswa SDN 01 Klampokan. Siswa dan siswi yang mengikuti lomba gerak jalan adalah siswa terpilih yang terdiri dari kurang lebih 25 siswa dan siswi dari kelas 4 hingga 6 dengan melakukan PBB (peraturan baris-berbaris) serta mengelilingi beberapa dusun di Desa Klampokan.

KKN UMD 207 DESA KLAMPOKAN

Ketika melatih peserta lomba gerak jalan SDN 01 Klampokan, kami diberi instruksi oleh Guru SDN 01 Klampokan untuk tidak turun langsung di jalan dan mengelilingi beberapa dusun di Desa Klampokan. Kami berfokus untuk memperbaiki gerakan-gerakan dasar baris-berbaris yang dilakukan di lapangan SDN 01 Klampokan. Kegiatan ini didampingi oleh beberapa anggota dari Kelompok KKN UMD 207, yaitu Angela, Riyyan, Ilham, Alfan dan Erick.

Pada hari kedua, 23 Juli 2024, kami mengawali hari dengan senam pagi bersama seluruh guru dan siswa-siswi di SDN 01 Klampokan untuk meningkatkan kebugaran dan kesehatan tubuh agar lebih bersemangat melakukan seluruh kegiatan hari itu.  Senam pagi ini dilaksanakan sejak pukul 07.00 WIB dan berakhir sekitar pukul 07.30 WIB. Kegiatan ini berjalan sangat seru dan semua orang yang mengikuti senam terlihat sangat senang.

KKN UMD 207 DESA KLAMPOKAN

Selain itu, kami diberi kesempatan untuk mengajar mata pelajaran bahasa inggris kepada siswa-siswi kelas IV SDN 01 Klampokan. Kami mengajarkan topik “Verb-ing” dengan suasana kelas yang menyenangkan, berisi nyanyian lagu “Good Morning Everybody,” “We Are Drawing,” serta “If You’re Happy and You Know,” dan tanya jawab soal singkat yang menarik bagi siswa kelas IV. Siswa kelas IV ini diajarkan langsung oleh beberapa anggota kelompok KKN UMD 207, yaitu Gita, Lise, Izzatir, Ismi, dan Erick. Seluruh siswa terlihat senang dan bersemangat ketika mengikuti kelas bahasa inggris ini.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline