Lihat ke Halaman Asli

KKN UNEJ Desa Kabuaran

Universitas Jember

Tim KKN UMD 200 Universitas Jember Bantu Sukseskan Posyandu Lansia SEWARAN (Seger Waras Kabuaran)

Diperbarui: 7 Agustus 2023   04:59

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumentasi Pribadi Tim KKN UMD 200 Unej 2023

Kamis 27 Juli 2023 jam 09.00 WIB, bertempat di Balai Desa Kabuaran, Kecamatan Kunir, Lumajang. Kader posyandu, petugas kesehatan Kecamatan Kunir, dan mahasiswa/mahasiswi KKN Kelompok UMD 200 Universitas Jember melaksanakan kegiatan posyandu lansia. Kegiatan dilaksanakan secara rutin setiap tiga bulan sekali. Posyandu lansia ini dihadiri oleh lansia dari empat dusun di Desa Kabuaran, yakni Besukan, Kedungrejo, Karanganyar, Besuk Rejo. Adanya kegiatan ini disambut dengan baik oleh warga desa Kabuaran.

Dokumentasi Pribadi Tim KKN UMD 200 Unej 2023

Dokumentasi Pribadi Tim KKN UMD 200 Unej 2023 

Posyandu lansia merupakan pos pelayanan terpadu untuk masyarakat usia lanjut di suatu wilayah tertentu. Penyelenggaraan posyandu lansia merupakan salah satu program desa dengan menggunakan dana desa. Posyandu Lansia berperan penting dalam meningkatkan taraf dan menjaga kualitas kesehatan hidup Lansia di masyarakat, hal ini dilakukan karena posyandu adalah unit terkecil pelayanan kesehatan dan paling dekat jangkauannya dengan warga desa. Tujuan pelaksanaan kegiatan posyandu lansia dilaksanakan agar kualitas hidup lansia yang bahagia, sehat, mandiri, dan berdaya guna bagi masyarakat. 

Kegiatan yang dilaksanakan pada posyandu lansia meliputi cek berat badan, tensi darah, asam urat, kolesterol, dan gula darah. Selain cek kesehatan, tim KKN UMD 200 Universitas Jember melakukan penyuluhan gizi dan asam urat terhadap lansia khususnya terkait makanan yang harus dihindari dan makanan yang bagus untuk kesehatan.  Kemudian di akhir kegiatan dilakukan senam hipertensi bersama dengan harapan warga Desa Kabuaran dapat menjaga pola hidup sehat dalam kehidupan sehari-hari.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline