Lihat ke Halaman Asli

KKN 125 Desa Secanggang

Universitas Islam Negeri Sumatera Utara

Disambut dengan Hangat Mahasiswa/I KKN 125 UINSU di Kantor Balai Desa Secanggang

Diperbarui: 31 Juli 2024   22:31

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto bersama perangkat Desa Secanggang (Dok. Pribadi)

Langkat – Kantor Balai Desa Secanggang yang berada di Kabupaten Langkat menjadi saksi saat menyambut kedatangan mahasiswa/i Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Islam Negeri Sumatera Utara (UINSU) kelompok 125. Acara penyambutan ini dihadiri oleh perangkat desa serta mahasiswa/i KKN kelompok 125 UINSU. Acara ini diadakan pada tanggal 25 Juli 2024, sebanyak 29 mahasiswa/i dari berbagai jurusan ditugaskan di Desa Secanggang ini.

Acara ini dimulai dengan sambutan hangat dari Sekretaris Desa Secanggang sebagai perwakilan. Beliau menyampaikan selamat datang dan menaruh harapan kepada mahasiswa/i KKN kelompok 125 UINSU. “semoga proker kalian dapat berjalan dengan lancar di desa ini, jika kalian butuh bantuan jangan sungkan untuk sampaikan kepada kami,” ujarnya.

Ketua Kelompok KKN 125, Khainur Ar Rasyid, juga memberikan sambutan mewakili rekan-rekannya. Ia menyampaikan rasa terima kasih atas penyambutan dari perangkat desa dan menjelaskan beberapa program yang akan dilaksanakan selama masa KKN berlangsung. Program-program utama antara lain sosialisasi mengenai stunting, moderasi beragama, dan penurunan kemiskinan ekstrim.

Kehadiran Mahasiswa/i KKN 125 UINSU di Desa Secanggang diharapkan dapat membawa berbagai  nilai positif bagi Desa Secanggang dan juga Mahasiswa/i KKN ini.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline