Lihat ke Halaman Asli

humanponcokusumo

Mahasiswa UIN MALIKI Malang

Peningkatan Sumber Daya Pengelolaan Aset Pariwisata Warga Desa Poncokusumo oleh Kelompok KKM 143 UIN Malang

Diperbarui: 26 Januari 2023   06:59

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

Desa poncokusumo yang  terletak di Kecamatan Poncokusumo yang berbatasan langsung dengan Taman Nasional Tengger Bromo menjadikan desa ini sebagai salah satu desa wisata yang ada di Kecamatan Poncokusumo. Desa poncokusumo sendiri memiliki kelompok sadar wisata yang disebut Pokdarwis yang bertugas untuk mengurus pariwisata yang ada di Desa Poncokusumo.

Dalam upaya membantu meningkatkan aset pariwisatanya, kelompok KKM 143 UIN Malang mengadakan program English Courses For Tourist Guiding yaitu pelatihan bahasa inggris untuk meningkatkan SDM warga Desa Poncokusumo dalam menjadi tour guide untuk pariwisatanya. Program ini pun menjadi salah satu permintaan warga setempat karena kurangnya kemampuan 'tour guiding' yang mereka miliki. 

Program English Courses For Tourist Guiding berjalan selama 9 pertemuan selama masa KKM di Desa Poncokusumo sekitar 5 minggu, yaitu pada tanggal 3, 4, 5, 7,  9, 10, 11, 13 , dan 17 Januari 2023. Adapun rincian materinya adalah introduction to tour guide; greeting and introduction; days, months, and times; numbers; practice all material; preparing tour interneries, dan practice to prepare tour interneries; yang disebar pada sembilan pertemuan tersebut.

Bapak Irwan selaku Kepala Desa Poncokusumo mengucapkan terimakasih kepada KKM UIN Malang yang telah mengadakan Program English Courses For Tourist Guiding untuk anak-anak Desa Poncokusumo yang tergabung dalam Pokdarwis Poncokusumo, dan beliau juga berharap, dengan adanya program ini semoga dapat meningkatkan SDM anak muda Desa Poncokusumo dalam rangka memajukan kepariwisataan di Desa Poncokusumo.

Selama pengadaannya, Program English Courses For Tourist Guiding berjalan dengan lancar dan para peserta dapat mengikuti kegiatan tersebut dengan baik. Dan pada saat acara penutupan kegiatan, KKM UIN Malang memberikan sebuah modul pembelajaran tour guide bahasa inggris yang nantinya dapat digunakan kembali untuk belajar setelah KKM UIN Malang selesai melaksanakan pengabdiannya di Desa Poncokusumo.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline