Lihat ke Halaman Asli

kkm 74 kkmgubuklakah

Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang

Posyandu Desa Gubugklakah Berjalan Sukses: Kolaborasi ibu-ibu Kader Posyandu dan Mahasiswa KKM UIN Malang

Diperbarui: 3 Februari 2025   13:05

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kegiatan rutinan posyandu desa gubugklakah  (Dokumentasi Pribadi)

Kegiatan posyandu lansia dan balita kembali dilaksanakan di Desa Gubugklakah pada Rabu dan Kamis, 8-9 Januari 2025. Program rutinan yang berlangsung di tiga titik utama, yaitu Pos 1 di bagian timur desa, Pos 2 di Balai Desa Gubugklakah, dan Pos 3 di bagian barat desa harapannya hasil dari kegiatan ini dapat memantau kesehatan balita dan lansia, serta meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya pemeriksaan kesehatan rutin. 

Kegiatan ini terlaksana dengan dukungan ibu-ibu kader Posyandu Desa Gubugklakah serta mahasiswa Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) UIN Malang dari kelompok 4, 74, dan 144. Kehadiran mahasiswa KKM tidak hanya membantu jalannya pemeriksaan, tetapi juga memberikan wawasan tambahan bagi masyarakat desa atas pengalaman medis saat di kota asalnya terkait pola hidup sehat dan pencegahan penyakit. 

Antusias masyarakat desa saat pengecekan perkembangan balita (Dokumentasi Pribadi)

Pemeriksaan Kesehatan untuk lansia dan balita ini sebagai layanan kesehatan berbasis masyarakat, posyandu memiliki peran penting dalam mendukung kesehatan ibu dan anak, serta mendeteksi dini berbagai masalah kesehatan. Kegiatan posyandu kali ini mencakup beberapa pemeriksaan, antara lain:

1. Pengukuran tinggi badan: untuk memantau pertumbuhan balita.  

2. Penimbangan berat badan: guna memastikan status gizi yang baik bagi balita dan lansia.  

3. Pemeriksaan tekanan darah (tensi): untuk mendeteksi hipertensi atau risiko penyakit lainnya.  

4. Konsultasi kesehatan: bagi masyarakat yang ingin mendapatkan informasi lebih lanjut tentang kesehatan mereka dan keluarga. 

Menurut salah satu kader posyandu, Ibu fauzul menyampaikan, "pemeriksaan ini sangat membantu warga dalam mengetahui kondisi kesehatan mereka. Banyak warga yang baru menyadari pentingnya pemantauan kesehatan setelah datang ke posyandu. Dengan adanya pemeriksaan ini, mereka bisa lebih waspada terhadap risiko penyakit yang akan menyerang". 

Kolaborasi KKM UIN Malang dalam berlangsungnya kegiatan posyandu (Dokumentasi Pribadi)

Saah satu hal yang menarik dalam kegiatan ini adalah keterlibatan mahasiswa KKM UIN Malang yang turut membantu dalam pelaksanaan posyandu. Para mahasiswa tidak hanya mendampingi ibu-ibu kader dalam melakukan pemeriksaan, tetapi juga memberikan edukasi kepada masyarakat akan pentingnya pengecekan kesehatan secara berkala tiap satu bulan sekali. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline