Lihat ke Halaman Asli

Kisya WENs

Guru SDN Langensari 01

Anak Gawan

Diperbarui: 4 Januari 2023   19:22

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Cerpen. Sumber ilustrasi: Unsplash

Hari Kamis pagi aku bersama teman-teman menghadiri sarasehan di sebuah restoran. Pertemuan ini diadakan untuk mengungkapkan rasa syukur diterimanya kita menjadi ASN. 

Ditengah sarasehan berlangsung, salah satu narasumber meminta kami menyajikan suatu fragmen. Akhirnya terciptalah fragmen berjudul"Anak Gawan" yang membuat semua peserta tertawa terbahak-bahak.

Disela-sela istirahat makan siang, Didin menghampiriku dan kita pun bercengkrama sambil menikmati makan siang.

"Noor, sudah latihan dulu yaa tadi?" Tanya Didin. 

"Lhaaaahhhh...baru tadi mbak kita ketemu dan langsung ditunjuk maen fragmen." Jawabku 

"Waahh ...hebat dong kamu." 

"The power of kepepet mbak ...." Jawabku sambil tertawa

"Tapi jalan cerita anak Gawan tadi bagus lhoo, seperti terjadi pada kisah nyata." Puji Didin 

"Ya mbak , mungkin ada yang mengalami seperti kisah fragmen tadi. Dimana ibu tiri ingin anak tirinya bisa jadi orang yang mapan dan terkenal." 

Setelah menyelesaikan makan siang dan sholat, kami pun mengakhiri kegiatan Sarasehan dan kembali pulang ke rumah kami masing-masing. 

satu hal yang aku ambil dari kegiatan hari ini adalah ide kreativitas dapat muncul kapan saja. Segera tuliskan saat ide itu muncul untuk dapat cepat direalisasikan.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline