Lihat ke Halaman Asli

Jimmy Situmorang

Sarjana Ilmu Administrasi Negara

Kampus Mengajar Angkatan 2, Kunjungan Dosen Pembimbing Lapangan ke SDN 2 Way Lunik

Diperbarui: 17 Januari 2023   22:38

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

BANDAR LAMPUNG, 18 Agustus 2021. Kunjungan Dosen Pembimbing Lapangan bersama dengan Mahasiswa Unila ke SD Negeri 2 Way Lunik dalam rangka kegiatan Kampus Mengajar.

Program Kampus Mengajar merupakan program Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan yang memiliki tujuan meningkatkan pendidikan siswa-siswi berbasis numerasi dan literasi, meningkatkan sistem administrasi juga teknologi dengan bantuan mahasiswa yang mengikuti program tersebut.

Setelah diadakan pertemuan mahasiswa dengan pihak sekolah, kini Dosen Unila selaku pembimbing lapangan turut serta hadir ke SDN 2 Way Lunik untuk melakukan pertemuan dan diskusi internal terkait dengan kegiatan kampus mengajar. Kunjungan tersebut disambut dengan baik oleh pihak sekolah.

Kegiatan kampus mengajar ini memiliki tujuan baik untuk meningkatkan sistem di sekolah juga kemampuan siswa dalam pembelajaran. Mahasiswa kami telah menyusun berbagai program kerja yang nantinya akan disesuaikan dan diterapkan di SDN 2 Way Lunik. Harapan saya agar kita semua dapat bekerja sama dan mendukung program kerja yang telah disusun agar dapat terlaksana dengan sebaik-baiknya. Jelas Citra Abriani Maharani, M .Pd., Kons. Selaku dosen pembimbing lapangan program kampus mengajar


Beberapa program kerja yang telah diterapkan dan dilakukan oleh mahasiswa selama kegiatan kampus belajar berlangsung yaitu membantu sistem administrasi sekolah, melakukan penataan perpustakaan, membantu siswa dalam beradaptasi dengan teknologi, juga membantu siswa dalam pembelajaran berbasis literasi dan numerasi.

Kusnadi, S.Pd selaku kepada sekolah SDN 2 Way Lunik juga turut memonitoring kegiatan kampus mengajar ini. Selama kegiatan pembelajaran berlangsung, mahasiswa telah membantu dan menerapkan beberapa program kerjanya. Kami senantiasa mendukung dan mengapresiasi program yang akan dilakukan oleh mahasiswa untuk memberikan perubahan yang baik terhadap sekolah kami. Ucapnya.

Pertemuan pihak SDN 2 Way Lunik bersama dengan Dosen Pembimbing Lapangan dan mahasiswa Unila ini berjalan dengan sangat baik dan diharapkan untuk terus menjaga koordinasi serta saling mengawasi selama kegiatan berlangsung di sekolah.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline