Lihat ke Halaman Asli

Nuri_Nurzikri

travelers, Motorist, Penyuka Buku, penikmat Kopi

PPS Kelurahan Medang Melangsungkan Sosialisasi Pemilu kepada Ketua RW Sekelurahan

Diperbarui: 9 Desember 2023   23:34

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumen Pribadi Penulis

Tangerang| info umum - Untuk mensukseskan pemilu serentak tahun 2024, pada hari Sabtu 9Desember 2023 PPS kelurahan Medang kecamatan Pagedangan kabupaten Tangerang melangsungkan sosialisasi kepada ketua RW sekelurahan Medang.

Acara berlangsung dari pukul 10.30 dan selesai pukul 12.00. tampak dalam kegiatan ini acara dihadiri oleh 19 pengurus RW dan perwakilannya. Dari kantor kelurahan hadir antara lain sekertaris kelurahan Eti Suharyati yang juga mewakili lurah Medang yang berhalangan karena ada tugas lain.

Hadir juga dalam acara tersebut Kasie pemerintahan Yudhi Irhamsyah dan Kasie Trantib Leo Tumpal Binsar beserta beberapa staf lainnya.

Dokumen pribadi penulis

Melengkapi kehadiran dalam acara turut juga Bhabinkamtibmas Julius, pengawas pemilu kelurahan Mad Uwes, wakil ketua LPM Ahmad Ependi serta ketua Pokdarwis Nuri Nurzikri ikut menyimak sosialisasi pemilu tersebut.

Dalam acara sosialisasi iniPPS kelurahan Medang menyampaikan beberapa materi terkait pemilu 2024 antara lain tentang aturan pemilu, pembentukan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS)  dan pemaparan data pemilihan kelurahan Medang. Dari PPS kelurahan sendiri dalam sosialisasinya dibawakan oleh PPK kecamatan Pagedangan Rizal Muhtar.

Kelurahan Medang merupakan wilayah padat dengan daftar pemilih tetap sebanyak 16.224 pemilih dengan rincian 8050 pemilih laki-laki dan 8174 pemilih perempuan. dengan angka itu ditetapkanlah ada 58 TPS di kelurahan Medang.

Terungkap informasi dari kegiatan sosialisasi ini ada tercatat 12 calon legislatif dari berbagai partai di kelurahan Medang yang maju menjadi calon legislatif ikut menyemarakan konstelasi politik di pemili 2024 nanti. adapun daftar calon tersebut antara lain :

  • Nuly Juariah Mahnulia caleg DPR RI dapil Banten III dari partai PKS
  • Elis Rohayati  caleg DPR RI dapil Jabar IX dari partai Demokrat
  • Nanang Kurniawan caleg DPRD provinsi Banten dapil Banten 6 dari partai PDIP
  • Nurlela A.H caleg DPRD provinsi Banten dapil Banten 6 dari partai PKS
  • Edi Junaedi caleg DPRD kabupaten Tangerang dapil Tangerang 6 dari partai PBB
  • Abdul Razak, S.Sos caleg DPRD kabupaten Tangerang dapil Tangerang 6 dari partai Ummat
  • Ahmad Ependi caleg DPRD kabupaten Tangerang dapil Tangerang 6 dari partai PKS
  • Eliyas Sebayang caleg DPRD kabupaten Tangerang dapil Tangerang 6 dari partai PSI
  • Indra Setiawan caleg DPRD kabupaten Tangerang dapil Tangerang 6 dari partai Demokrat
  • Eka Sartika Dewi caleg DPRD kabupaten Tangerang dapil Tangerang 6 dari partai Golkar
  • Lega Permana caleg DPRD kabupaten Tangerang dapil Tangerang 6 dari partai Nasdem
  • Umar Darmawan caleg DPRD kabupaten Tangerang dapil Tangerang 6 dari partai PKN

PPS kelurahan Medang terdiri dari para personel yang sudah menjalankan tugas dari awal pemutakhiran data pemilih dengan anggota antara lain Chusnul Mubarok sebagai ketua dan Anggota adalah Badrudin serta M.Nur Hakim.

Data PPS yang dibagikan ke Penulis

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline