Lihat ke Halaman Asli

Wahyu Barata

Marketing Perbankan

Gedung Nedhandel NV

Diperbarui: 30 Agustus 2019   08:14

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto Dokumen Pribadi

Melewati Jl. Asia-Afrika Bandung, sebelum sampai ke alun-alun ada gedung Bank Mandiri di sebelah BRI Tower. Yang membuat saya penasaran di atas gedung itu ada tuliasan Nedhandel NV. Ternyata gedung ini pada masa pemerintah kolonial Belanda merupakan gedung kantor perdagangan milik pemerintah kolonial, The Nederlandsche Handel Maatschaappij (NHM).

Gedung ini dibangun pada tahun1912, menjadi salah satu sejarah perkembangan ekonomi di Bandung, Jawa Barat. Banyak masyarakat dan wisatawan yang berfoto selfie di depan gedung yang dominan dengan cat putih ini.

Gedung rancangan Hulswit Vermen dan EdwardCuypers ini bergaya arsitektur neo klasik abad 19 di Belanda, dengan menggunakan material-material yang didatangkan dari Eropa.

Pemugaran bangunan yang dimulai akhir 2017 oleh Bank Mandiri yang berkoordinasi dengan Dinas Kebudayaan dan Pariwista Kota Bandung, Tim Pertimbangan Pelestarian Kawasan dan Bangunan Cagar Budaya Kota Bandung, dan Unit Konservasi dan Heritage PT Kereta Api Indonesia, untuk memastikan agar restorasi sesuai dengan batasan yang diperkenankan untuk bangunan cagar budaya. 

Konsep dasar pemugaran mengacu ke revitalisasi adaptasi kembali ke bentuk asli bangunan, seperti desain interiornya, lantainya yang unik, sehingga bernuansa heritage. Tetapi tetap menyesuaikan fungsi ruangan yang digunakan untuk operasional kantor cabang.

Adapatasi yang pertama kali dilakukan mencari data asli gedung, yaitu data dari National Archief Belanda.Untuk mendukung data mengadopsi dari gedung dengan arsitek yang sama. Ternyata sama dengan arsitek gedung Medan Baslaikota.

Butuh kerja keras untuk mendapat data valid Gedung Nedhandel NV ini karena tidak ada sumber, lay out, atau blue print dari gedung yang dipugar mselama tiga bulan ini.

Proses restorasi dilakukan bertahap, menyesuaikan dengan jam operasional kantor cabang agar tetap bisa melayani nasdabah dan meminimalisasi ketidaknyamanan akibat pekerjaan revitalisasi adaptasi." tutur Bu Rina Kurniawati, Project Director Bank Mandiri.

Pemugaran Gedung Nedhandel NV, seiring dengan visi Bank Mandiri untuk memakmurkan negri, dan berkontribusi dengan mengelola aset cagar budaya lokal yang berpotensi menjadi ikon kota dan tujuan wisata.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline