Lihat ke Halaman Asli

Gaji Pembantuku Rp 59.770.000,- (Sebagian Catatan dari Ki Plered Mencari Tuhan)

Diperbarui: 26 Juni 2015   11:33

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Malam, ketika suasana kembali sepi, kami berempat duduk-duduk di teras. Memandang mobil-mobil mewah yang lalu-lalang. Aku dan istri berbincang, tentang betapa beruntungnya kami dapat menikmati kehidupan modern negeri ini...

Tinggal di gedung sebuah kantor yang mewah, sungguh berbeda dengan gubuk-gubuk yang kami dirikan beberapa hari yang lalu dalam perjalanan ini. Ibunya anak-anak yang membantu bersih-bersih dan memasak keperluan dapur kantor tiap harinya, menjadikan kebutuhan makan kami sementara aman. Dan, jaga malam juga membuat aku masih bisa melanjutkan hoby menulis. Anak-anak, meski sementara harus berhenti sekolah, mereka masih dapat belajar di http://www.dunia belajar.com melalui internet kantor pada waktu malam.

Ah, kadang-kadang terlintas juga dalam benak kami, bilamana tiba saat untuk pergi lagi melanjutkan perjalanan... Aku tidak tahu lagi mengajak dua bocah kecil kami yang lucu ini berteduh.

"Bapak, De-Pe-eR itu apa?" anak sulung kami menyela pembicaraan.

"DPR itu, Dewan Perwakilan Rakyat," aku berusaha menjawab.

"Lha iya, itu apa?" Si Sulung masih mengejar.

"DPR itu orang yang mewakili rakyat di pemerintahan negara kita."

"Tugasnya apa, Pak?" tanya dia lagi.

"Tugasnya ya mewakili, menyampaikan usulan, amanat dari rakyat. Menampung semua permasalahan untuk kemudian dirembug di Jakarta sana demi kepentingan rakyat."

"Oooh...jadi DPR itu tukang pos. Tukang antar pesan....." sahut Si Sulung.

"Nganter pesan gimana, to Nang?" istri ikut nimbrung.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline