Lihat ke Halaman Asli

Ang Tek Khun

TERVERIFIKASI

Content Strategist

Puisi Naratif: Jalan Menuju-Mu

Diperbarui: 5 Januari 2023   22:47

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi puisi naratif Jalan Menuju-Mu - Ang Tek Khun (Pixabay)

Jalan menuju.diri-Mu, Allah
Seperti seseorang yang melangkah
dalam pekat malam tanpa cahya
meniti tanda tanya, sesekali tanda seru

Melangkahnya tak ubah dia yang
melangkah dengan obor kecil di tangan
dengan api yang menggelora dan
berkibas-kibas tak tentu arah dan rapuh

Itu sudah cukup, kata-Mu, berbisik
Setiap tapak jalan di depan disinarinya
setapak, setapak, dan setapak
melewati kelok dan bebatuan

"Kamu tak tahu bagaimana rentang
yang akan membawamu ke ujung jalan.
Namun, selangkah, dan selangkah
sudahkah cukup cahya membukanya

"Selebihnya adalah iman dan
pengharapan dan rasa syukur
sebelum nafas berhenti
dan semua tinggal sesal"
_
Puisi naratif Ang Tek Khun
Jogja, Januari 2023

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline