Lihat ke Halaman Asli

khumaediimam

Teruslah menebar kebaikan, karena kebaikan yang mana yang diridhai, tiada kita tahu

Polres Brebes Turunkan Perwira Pengendali di Semua PPK

Diperbarui: 18 April 2019   23:53

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri

Brebes- Sebagaimana kita ketahui bersama bahwa tahapan pemungutan suara untuk Pilpres dan Pileg serentak telah usai pada Rabu, 17 April 2019 di semua TPS. Alhamdulillah, secara umum pelaksanaan pemilu di kabupaten Brebes berjalan dengan aman, damai dan kondusif. Tentu, semua itu tercipta berkat peran serta semua komponen masyarakat yang telah dewasa dan cerdas dalam menggunakan hak pilihnya. Baik di Brebes bagian Utara, Tengah maupun Selatan, semuanya menunjukkan iklim demokrasi yang aman damai dan sejuk.

dokpri

Kondusifitas pemilu kali ini pun tak luput pula berkat sinergitas TNI- Polri yang senantiasa mengawal semua tahapan pemilu dari awal sampai ke Tempat Pemungutan Suara (TPS), Panitia Pemungutan Suara (PPS) di setiap desa, sampai pada Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK). TNI-Polri senantiasa siap-siaga, mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan mana kala terjadi, termasuk telah melakukan berbagai koordinasi intens dengan semua lapisan penyelenggara pemilu, serta tak kalah pentingnya menggelar doa bersama dengan para ulama, santri dan masyarakat umum demi terwujudnya suasana yang aman dan kondusif.

AKP Pranata memberikan arahan kepada perwira jaga.

Untuk saat ini, berdasarakan pantauan dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Polres Brebes, semua kotak suara sudah masuk ke PPK masing-masing kecamatan. Guna memastikan rasa aman perihal pergeseran kotak suara mulai dari TPS ke PPS, dan dari PPS ke PPK, Kapolres Brebes AKBP Aris Supriyono memerintahkan para perwiranya untuk standby di tiap-tiap kecamatan. Perwira pengendali ini terdiri dari personil Polres maupun Kapolsek yang setiap saat senantiasa melakukan cek dan kontrol anggota jaga di masing-masing PPK. Jumlah personil yang diturunkan  untuk tiap pengawasan dan penjagaan di tiap PPK bisa mencapai 10 personil, bergantian terbagi dalam 2 regu jaga.

Sore tadi Kasat Binmas Polres Brebes pun meluncur ke kecamatan Salem untuk memantau kesiagaan para petugas jaga. Dalam kesempatan itu, Ia menghimbaui kepada para petugas agar jangan sampai lengah. Ia meminta personilnya untuk senantiasa siaga, dan berkoordinasi melaporkan tiap saat keadaan di pos jaga dengan cepat dan tepat. AKP Pranata juga memberikan motivasi kepada petugas PPK. " Tetap semangat, jaga kekompakan dan jangan lupa, agar lebih teliti dalam rekapitulasi hitung suara," tutur Pranata. 




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline