Bantul (MAN 3 Bantul) -- Perkembangan media informasi yang semakin canggih, menjadikan sumber informasi bisa diperoleh melalui berbagai aplikasi. Pemanfaatan media online juga mempermudah siswa untuk mengakses materi pelajaran maupun pengetahuan umum yang dibutuhkan. Hal inilah yang mendorong perpustakaan Ulil Albab MAN 3 Bantul melaksanakan transformasi digital dalam pelayanan kepada pemustaka.
Transformasi digital yang dilakukan perpustakaan adalah dengan menyediakan Taman Baca Digital (TBD) yang berada di luar ruang utama perpustakaan. Taman Baca Digital terdiri dari literasi kebun sayur, kebun anggrek, kebun rempah, literasi tanaman air, Literasi ikan serta taman baca aneka rempah di Indonesia. Kesemuanya dilengkapi dengan QR Code yang terhubung dengan link website perpustakaan dan bisa diakses oleh siapa saja dan kapan saja.
Kepala perpustakaan, Kholif Diniawati mengungkapkan, inovasi transformasi digital dilakukan seiring dengan kemajuan teknologi dan juga kebutuhan pemustaka. Dengan TBD, pemustaka menjadi lebih banyak membaca tanpa harus melalui buku dan yang lebih menarik lagi mereka menjadi semangat membaca karena bisa menggunakan gadget. Inisiatif ini diharapkan dapat membantu siswa untuk mendapatkan informasi pengetahuan tidak hanya dari ruang perpustakaan, terutama di era digital seperti sekarang, serta mendorong minat baca pemustaka melalui platform yang lebih modern dan mudah diakses.
"Kami berupaya memberikan informasi tentang pengetahuan umum dan informasi lainnya dengan menggunakan QR Code yang terpasang di setiap taman baca di sekitar perpustakaan. Hal ini kami maksudkan agar pemustaka bisa memperoleh informasi dan pengetahuan dengan memanfaatkan teknologi," ujar Kholif saat ditemui di perpustakaan, Jumat (16/8/24).
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H