Lihat ke Halaman Asli

Keuangan di Kabupaten Labuhanbatu, Alokasi dan Permasalahan beserta Solusinya

Diperbarui: 9 Mei 2023   13:50

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Finansial. Sumber ilustrasi: PEXELS/Stevepb

KEUANGAN DIKABUPATEN LABUHANBATU, ALOKASI DAN PERMASALAHAN BESERTA SOLUSINYA

Kabupaten LabuhanBatu adalah kabupaten yang berada pada provinsi Sumatra Utara, yang Ibu Kotanya adalah Rantau Prapat. Awal mulanya, luas kabupaten ini adalah 9.223,18 km atau setara dengan 12,87% dari luas wilayah Provinsi Sumatra Utara. Kabupaten ini menjadi kabupaten terluas kedua , sedangkan jumlah penduduknya sebesar 1.431.605 jiwa pada tahun 2007. Kabupaten LabuhanBatu melakukan pemekaran pada 24 juni 2008, sehingga luas kabupaten LabuhanBatu  2.561,38 km dan penduduknya sebanyak 493.899 jiwa pada tahun 2020.

Awal mulanya, jumlah kecamatan di kabupaten ini adalah 22 kecamatan. Dengan dibentuknya Kabupaten Labuhanbatu Utara dan Kabupaten Labuhanbatu Selatan, maka jumlah kecamatan di kabupaten LabuhanBatu menjadi 9 kecamatan, yaitu:
*Bilah Barat
*Bilah Hilir
*Bilah Hulu
*Panai Hilir
*Panai Hulu
*Panai Tengah
*Pangkatan
*Rantau Selatan
*Rantau Utara

Bupati adalah pemimpin tertinggi di pemerintahan Kabupaten Labuhanbatu. Bupati Labuhanbatu bertanggungjawab kepada gubernur provinsi Sumatra Utara atas wilayah Labuhanbatu. Buapti  atau kepala daerah yang menjabat di Kabupaten Labuhanbatu ialah Erik Adtrada Ritonga, didampingi wakil bupati Ellya Rosa Siregar.

A.Anggaran Pendapatan dan Belanja Pada APBD Kabupaten LabuhanBatu


1.Pendapatan Kabupaten LabuhanBatu

Anggaran pendapatan pada APBD Kabupaten LabuhanBatu sebesar Rp. 1.328.205.416.207. Alokasi anggaran pendapatan pada APBD Kabupaten LabuhanBatu tersebut adalah:


*Pendapatan Asli daerah (PAD) Rp.214.870.699.556 (16.2 %)
*TransferDana Bagi Hasil (DBH) Rp47.142.730.000 (3.5 %)
*TransferDana Alokasi Umum (DAU) Rp638.234.403.000 (48.1 %)
*TransferDana Alokasi Khusus (DAK) Fisik Rp51.320.716.000 (3.9 %)
*TransferDana Alokasi Khusus (DAK) Non Fisik Rp177.578.113.000 (13.4 %)
*TransferDana Insentif Daerah (DID) Rp0 (0 %)
*TransferDana Desa Rp67.682.851.000 (5.1 %)
*Lain Lain Pendapatan Daerah yang Sah Rp15.000.000.000 (1.1 %)


2.Anggaran Belanja pada APBD Kabupaten LabuhanBatu


Anggaran belanja pada APBD Kabupaten LabuhanBatu Sebesar Rp1.413.945.157.484. Alokasi anggaran belanja pada Kabupaten LabuhanBatu tersebut yaitu:


*Belanja Operasi Rp4.505.308.647.866 (318,63%)
*Belanja Modal Rp1.616.036.468.751 (114,15%)
*Belanja Tak Terduga Rp179.444.570.255 (12,69%)
*Belanja Transfer Rp452.747.832.500 (32,02%)

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline