Bintauna, 06 Desember 2024 ---- Ribuan pelanggan listrik di wilayah kecamatan Bintauna dan kecamatan Sangkub kabupaten Bolaang Mongondow Utara mengalami pemadaman listrik pada Minggu, 01 Desember 2024 setelah angin kenang berhembus sejak pagi hingga sore hari sehingga sebuah pohon tumbang dan menimpa jaringan listrik di Jalan Trans Sulawesi - Desa Kopi. Insiden ini menyebabkan konduktor kabel kelistrikan 20kV yang menempel di isolator menjadi terlepas, sehingga aliran listrik ke beberapa rumah pelanggan menjadi terganggu.
Menurut keterangan dari PT PLN (Persero) Unit Layanan Pelanggan Bolmut, pohon tersebut tumbang akibat badai angin kencang yang melanda kawasan tersebut. Kejadian ini menyebabkan beberapa kabel listrik 20KV terlepas dari tiang di beberapa titik.
"Kejadian ini cukup parah karena kerusakan tidak hanya pada isolator, tetapi juga pada kabel dan tiang jaringan. Tim kami saat itu sudah siaga standby dan melakukan patroli penyisiran ke beberapa titik untuk melakukan pengecekan dan perbaikan," ujar Andrey Koraag, salah satu pejabat bagian teknik, di PLN Unit Layanan Pelanggan Bolmut.
Proses perbaikan saat itu memakan waktu beberapa jam, mengingat kondisi lokasi gangguan tersebar terjadi di beberapa titik. Namun saat berita ini diturunkan, pihak perusahaan PT PLN (Persero) Unit Layanan Pelanggan Bolmut telah memulihkan seluruh aliran listrik ke wilayah yang terdampak.
Salah seorang warga setempat, Andika Pontoh, mengaku aktivitasnya saat itu terganggu akibat pemadaman listrik. "Kami berharap kejadian pemadaman aliran listrik ini tidak terulang kembali karena ini sangat mengganggu, terutama bagi kami yang bekerja dari rumah," ungkapnya.
PT PLN (Persero) Unit Layanan Pelanggan Bolmut juga mengimbau masyarakat untuk melaporkan kondisi jaringan yang berisiko, seperti pohon dekat kabel listrik, guna mencegah kejadian serupa di masa mendatang. "Kami mengutamakan keselamatan, baik masyarakat maupun jaringan kami. Upaya mitigasi risiko terus kami lakukan secara berkala," tambah Andrey Koraag.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H