Lihat ke Halaman Asli

Kezia Caitlin

Mahasiswa

Meteor Garden Versi Thailand Rilis 2021?

Diperbarui: 30 Januari 2021   23:29

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hiburan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Untuk kalian para pencinta drama siapa sih yang ngga tau Meteor Garden? Series drama sejuta umat yang sudah wajib banget ditonton bukan?
Tau ga sih kalian kalau drama ini pertama di rilis oleh negara Taiwan di tahun 2001 dan mendapatkan banyak penggemar karena memiliki alur cerita yang menarik dan bertabur aktor dan aktris yang tampan dan cantik. Ya, Jerry Yan yang membintangi pemeran utama laki laki yaitu Dao Ming Shi dan Barbie Hsu sebagai pemeran utama San Chai. Drama yang diadaptasi dari komik Jepang ini juga memiliki series di Jepang yaitu Hana Yori Dango (Boys Over Flowers) yang dirilis pada tahun 2005, 2007 dan 2008.

Hingga akhirnya pada tahun 2009 Korea Selatan membuat versi Korea Selatan dengan judul yang sama seperti di Versi Jepang yaitu Boys Over Flowers. Dengan mengandeng aktor Lee Min Ho sebagai Gu Jung-pyo dan Ku Hye-sun sebagai Geum Jan-di, drama ini sukses mencuri hati para pencinta k-drama lovers.

Sampai akhirnya Taiwan membuat lagi cerita Meteor Garden pada tahun 2018 dengan pemeran utama laki-lakinya yaitu Dylan Wang sebagai Daoming Si dan pemeran utama wanita Shen Yue sebagai Dong Shancai yang sukses mencuri perhatian para pencinta drama internasional.

Dan akhirnya pada akhir tahun 2020, GMM TV merilis thriller di youtube channel mereka dan dapat dilihat bahwa kemungkinan judul drama ini F4 THAILAND : BOYS OVER FLOWERS. Dengan mengandeng aktor Vachirawit Chiva-aree (Bright) sebagai Thyme dan aktris Tontawan Tantivejakul (Tu) sebagai Gorya, akankah drama Thailand ini dapat memenuhi ekspetasi para penggemar series Thailand? Sayangnya hingga saat ini GMM TV belum juga memastikan tanggal tayang perdana series drama ini. Jadi mari kita tunggu, dukung dan doakan agar syuting berjalan dengan lancar dan GMM TV akan segera merilis tanggal tayang drama ini.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline