Lihat ke Halaman Asli

Hubungan Dinamika Politik dengan Perkembangan Kurikulum

Diperbarui: 19 Desember 2023   23:58

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Berbicara tentang politik sekarang sangat ramai-ramainya di indonesia karena menjelang pemilihan umum. Tentunya para masyarakat sangat antusias akan hal ini, tidak mau ketinggalan anak muda sangat turut berperan aktif dalam akan  hal ini pada zaman sekarang ini diindonesia. Tidak lepas dari itu perpolitikan juga berkembang dengan seiring berkembangnya waktu, sumberdaya yang terus bertambah dan digerus oleh berbagai tantangan zaman seperti teknologi, sdm rendah, tidak meratanya sdm diindonesia dan masih banyak lagi. Politik ini pastinya tidak lepas dengan aparat pemerintah, mereka yang akan dipilih dan mengabdikannya untuk rakyat.

Para pemerintah tentu mengusahakan yang terbaik untuk golongannya, dan itu akan dikembalikan untuk rakyat. Mereka melakukan segala cara demi medapatkan suara salah satunya pada aspek pendidikan ini bisa mendapatkan poin tambahan dimata masyarakat.  Masalah Kurikulum contohnya, kurikulum pendidikan bisa menjadi hal yang menjanjikan untuk ini, karena seiring berkembangnya zaman kurikulum juga pasti akan iku berubah menyesuaikan kondisi di negara tersebut, termasuk indonesia, perkembangan kurikulum dipengaruhi oleh sistem politik sebab, apabila sistem suatu negara bilamana berganti, kurikulum pasti akan ikut berganti, sesuai kondisi politik di suatu negara tersebut.

Hal itu dikemukakan oleh guru besar universitas indonesia Hamid Hasan pada rapatnya mengatakan fakta tersebut juga terjadi di berbagai negara misalnya amerika dan jepang yang mengubah kurikulumnya dengan waktu singkat karena terdapat pergolakan politik di negaranya.

Tidak ada kurikulum yang tak terikat dengan politik,karena itu sudah menjadi satu kesatuan  dan untuk meminimalisisr perubahan itu menurut raihan iskandar ( anggota panja kurikulum  DPR RI ) perlu dibuat rencangan strategis  pendidikan jelas dan kuat. Siapa yang bisa menebak kurikulum tidak diubah kedepannya, tidak menutup kemungkinan kurikulum bisa berubah tiap tahun.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline