Lihat ke Halaman Asli

Hambatan Program Pendidikan Vokasional yang Berorientasi pada Ketrampilan dan Patriotism

Diperbarui: 22 Agustus 2024   20:55

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Surabaya, 22 Agustus 2024 - Pendidikan vokasi merupakan model pendidikan yang mengusung keunggulan berupa 70% praktek dan 30% teori dengan harapan dapat menjadi salah satu jawaban dalam permasalahan penyiapan lulusan perguruan tinggi dengan keahlian terapan yang dibutuhkan oleh pasar tenaga kerja. Sejak era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, pemerintah sangat gencar menggalakkan pendidikan vokasi sebagai salah satu jalur yang dapat ditempuh untuk meningkatkan daya saing bangsa. Berbagai upaya dilakukan untuk meningkatkan pertumbuhan pendidikan vokasi baik di level pendidikan menengah maupun pendidikan tinggi seperti semboyan "SMK Bisa!" dan pendirian beragam Politeknik baru di berbagai  wilayah negeri ini.
Hal tersebut terus dilanjutkan oleh pemerintahan selanjutnya, bahkan menjadi sangat terasa pada level pendidikan tinggi sejak pendidikan tinggi dilepas dari Kemendikbud dan digabungkan ke Kemenristekdikti. Penguatan pendidikan vokasi hingga memiliki label "lulus kuliah langsung kerja" tersebut, tidak heran jika memberikan semangat dan motivasi baru di tengah masyarakat kita yang kemudian beralih minat untuk menyekolahkan putra-putrinya ke pendidikan vokasi daripada di pendidikan akademik. Bahkan di periode kedua pemerintahan Presiden Joko Widodo ini dimana pendidikan tinggi dikembalikan ke Kemendikbud, diperkirakan masih akan terus terjadi pengembangan di pendidikan vokasi, terlebih dengan terpilihnya Mendikbud Bapak Nadiem Makarim yang sangat terbuka dengan teknologi informasi.
Dalam pendidikan vokasi terdapat 5 jenis pendidikan vokasi di Indonesia, seperti Sekolah Menengah Kejuruan dan Madrasah Aliyah Kejuruan, Akademi Komunitas, Politeknik,  Universitas, dan Balai Latihan Kerja (ADB, 2015). Dalam perjalanan program pendidikan vokasional yang telah dilakukan, ternyata memiliki hambatan khususnya hambatan di bidang ketrampilan dan patriotism. Beberapa contoh hambatan di bidang keterampilan dalam melaksanakan program pendidikan vokasi yaitu:
1. Sistem pendidikan dan pelatihan vokasi saat ini belum menghasilkan lulusan yang memadai dan memenuhi syarat untuk melakukan pekerjaan dengan keterampilan yang tinggi
2. Sistem pendidikan menghasilkan cukup banyak lulusan semi-terampil, sementara pasar kerja memiliki kapasitas yang terbatas untuk menyerap -lulusan tersebut
3. Pengembangan bidang keahlian di lembaga pendidikan dan pelatihan vokasi belum sejalan dengan kebutuhan industri dan belum merespon kebutuhan pasar
4. Lemahnya  komitmen  bersama  secara  aktif  dalam  mendukung  pelaksanaan  dan  penguatan pendidikan vokasi
5. Kurikulum pendidikan belum mampu beradaptasi dengan kebutuhan dunia usaha dan industri (DUDI)
6. Pendidikan  vokasi  belum  menjadi  pilihan  utama  bagi  kebanyakan calon  mahasiswa  dan  masyarakat  secara umum
7. Alokasi  anggaran  pendidikan  vokasi  masih  belum  mencukupi banyak hal
8. SDM  tenaga  politeknik umumnya   berlatar   belakang   pendidikan   akademis
9. Minat   masyarakat   umum  kebanyakan  masih   fokus terhadap  pendidikan  jangka  pendek
10. Kurangnya  dukungan  dari  pemerintah  daerah  dalam alokasi dana beasiswa pendidikan
11. Terbatasnya dosen vokasi yang memiliki gelar S2 itu sangat susah.
 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline